Caoimhin Kelleher, Kiper Liverpool yang Tampil Apik di Liga Champions

- 2 Desember 2020, 21:26 WIB
Penjaga gawang Liverpool, Caoimhin Kelleher*/
Penjaga gawang Liverpool, Caoimhin Kelleher*/ /goal.com

CerdikIndonesia - Caoimhin Kelleher merupakan kiper ketiga Liverpool musim ini, dia dipercaya Jurgen Klopp untuk tampil dalam laga Liga Champions, Rabu 2 Desember 2020.

Kekhawtiran muncul ketika kiper utama Allison Becker masih berkutat dengan cidera yang dialami, keraguan awalnya muncul namun dia ‘kelleher’ mampu menjawab keraguan itu dengan penampilan gemilang.

Baca Juga: Delapan Klub Yang Dipastikan Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

Pemain bertinggi 188 cm telah membuat tujuh pertandingan, dimana lima dia lakukan saat bermain dengan Liverpool usia 23, dan dua lainnya bersama skuad inti.

“Dia seorang kiper yang baik. Kami membuat keputusan itu, tapi anda tidak pernah tau, bagaimana mereka akan mengatasinya. Saya sangat senang dengan betapa tenang dan baiknya dia” ujar Klopp di kutip CerdikIndonesia dari Independent.

Penjaga gawang berusia 22 tahun itu mendapatkan banyak pujian dari para pemain, pelatih dan fans liverpool.

Baca Juga: Pemain Kemarin Sore Memuncaki Raihan Top Score Liga Champions Sementara

Kelleher tampil sangat mengesankan, melakukan penyelamatan dengan sangat baik, dia mencegah Klaassen mencetak gol di babak pertama dan menghalau upaya dari Noussair Mazraoui, sebelum menyangkal sundulan Klaas-Jan Huntelaar dari jarak dekat di saat-saat terakhir. 

Tercatat dalam laga tersebut dia berhasil mencatatan dua high claim, empat save, dan tiga penyelamatan di dalam kotak pinalti, yang menempatkan dia menjadi pemain dengan peforma terbaik dalam laga.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x