Pidato Lengkap Presiden Jokowi di Hari Dokter

- 25 Oktober 2020, 07:11 WIB
Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /Setkab.go.id

CerdikIndonesia - Pidato Lengkap Presiden Jokowi di Hari Dokter

 

Yang saya hormati para Menteri Kabinet Indonesia Maju;
Yang saya hormati Ketua Umum beserta seluruh jajaran Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI);
Yang saya hormati seluruh Pengurus Wilayah, Pengurus Cabang, dan Anggota IDI di mana pun berada;
Hadirin dan undangan yang berbahagia.

Baca Juga: Lirik Awas Nanti Jatuh Cinta yang Trending di Tiktok

Atas nama rakyat, bangsa, dan negara, saya menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya dan apresiasi yang sebesar-besarnya atas pengabdian dan perjuangan serta pengorbanan para dokter Indonesia yang berada di garis terdepan dalam pencegahan dan penanganan masalah kesehatan di seluruh pelosok Tanah Air. Memberikan pelayanan di fasilitas kesehatan di kampung-kampung, di perbatasan, di pulau-pulau terdepan, dan juga di kawasan-kawasan terisolir.

Baca Juga: Lirik Lagu Kasih Dengarkanlah Aku dari Via Vallen dan Dyga Dadali

Di tengah pandemi ini, masyarakat melihat dan merasakan ketangguhan para dokter, memilih jalan sebagai pejuang kemanusiaan, mengorbankan waktu dan tenaga untuk menyelamatkan sesama, membuat yang sakit kembali sehat, dan mengajak yang sehat tetap menjaga kesehatannya.

Dalam kesempatan ini, saya kembali menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga dari dokter-dokter yang meninggal dunia akibat COVID-19. Semoga keluarga diberikan ketabahan dan kekuatan. Dan kita berdoa semoga amal ibadah dan pengabdiannya diterima oleh Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa. Keteladanan yang ditunjukkan para dokter di masa pandemi ini, telah menginspirasi jutaan anak bangsa untuk saling menolong, saling peduli, bersatu-padu meringankan beban sesama, bersinergi mengatasi pandemi, dan berjuang bersama untuk pulih dan bangkit.

Baca Juga: Kemendikbud Tekankan, Beasiswa Unggulan adalah Ajang Kompetisi bagi Seluruh Lapisan Masyarakat

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x