Arkeolog Spanyol Temukan Makam Bukti Peradaban Muslim di Andalusia

- 7 Desember 2020, 20:57 WIB
Nekropolis Islam kuno telah ditemukan di timur laut Spanyol berjumlah 400 makam dan kemungkinan mencapai 4500 makam
Nekropolis Islam kuno telah ditemukan di timur laut Spanyol berjumlah 400 makam dan kemungkinan mencapai 4500 makam /AA Photo

CerdikIndonesia - Sebuah nekropolis Islam kuno telah ditemukan di timur laut Spanyol oleh para arkeolog. Hingga saat ini, sekitar 400 kuburan telah digali di kota Tauste dekat kota Zaragoza.

Periode Islam Andalusia berlangsung di Spanyol antara abad ke-8 dan ke-11. Kini keberadaannya mulai lebih dipahami ketika para arkeolog Spanyol melakukan penggalian di daerah tersebut.

Baca Juga: Olah TKP Korban Mutilasi Di Bekasi: Laki-Laki dan Baru Dibuang

Sejak 2010, pekerjaan di area seluas 20.000 meter persegi di Tauste telah membuktikan bahwa populasi Muslim yang signifikan tinggal di wilayah tersebut.

Para arkeolog menyatakan bahwa mereka telah menemukan lebih dari 400 kuburan, lebih banyak dari temuan 40 kuburan pada 2012-2013. Jumlah ini bisa mencapai 4.500 jika penelitian berlanjut.

Baca Juga: Bahrain Larang Masuk Produk Israel yang Diproduksi di Atas Tanah Palestina

Menurut Ketua Asosiasi Kebudayaan Elpatiaz, Javier Nunez Arce, kini menjadi jelas bahwa kuburan yang ditemukan milik orang muslim karena mengarah ke Mekkah dan sejalan dengan tradisi Muslim.

Arce juga memperkirakan dulu masyarakat di kota itu memiliki masjid.

Baca Juga: Status Kehalalan Vaksin Sinovac yang Tiba Sebanyak 1,2 Juta Dosis

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: Daily Sabah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x