Ridwan Kamil Gelar Pertemuan dengan Duta Besar Malaysia untuk Indonesia

- 24 November 2020, 00:56 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menggelar pertemuan dengan Duta  Besar (Dubes) Malaysia untuk Republik Indonesia (RI) Datuk Zainal Abidin Bakar di Herbal House, Kota Bandung, Minggu (22/11/20).  (Foto: Rizal/Humas Jabar)
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menggelar pertemuan dengan Duta Besar (Dubes) Malaysia untuk Republik Indonesia (RI) Datuk Zainal Abidin Bakar di Herbal House, Kota Bandung, Minggu (22/11/20). (Foto: Rizal/Humas Jabar) /awangmuda/humas jabar

Kang Emil menyatakan, hubungan ekonomi Malaysia dengan Jabar sangat baik. Hal itu terlihat dari 251 proyek invetasi Malaysia di Jabar hingga triwulan III-2020.

“Mudah-mudahan tahun-tahun ke depan bisa lebih meningkat. Dan tentunya Jawa Barat akan jadi gate way untuk ekonomi Indonesia-Malaysia,” katanya.

Dubes Malaysia untuk Indonesia Datuk Zainal Abidin Bakar mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti pertemuan dengan menggelar webinar bersama investor dan pengusaha asal Malaysia. Kang Emil pun bakal menjadi pembicara dalam webinar tersebut.

Nantinya, kata Datuk Zainal, investor dan pengusaha asal Malaysia dapat menggali informasi mengenai peluang investasi di Jabar secara langsung kepada Kang Emil.

“Jadi, saya harap selepas (pertemuan Gubernur Jabar-Dubes Malaysia untuk RI) ini kami akan membuat follow-up apakah perkara-perkara yang mungkin boleh diwujudkan kerja sama antara Malaysia dan Indonesia,” kata Datuk Zainal.

“Selepas ini salah satu caranya ialah mengadakan webinar oleh kedutaan (Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta) dengan menjemput Pak Gubernur untuk menerangkan sendiri dengan selected kepada syarikat-syarikat (para pengusaha) Malaysia secara webinar,” imbuhnya.

Datuk Zainal mengatakan, pihaknya sengaja melakukan lawatan ke Jabar agar bisa mendengar langsung dari Kang Emil tentang potensi ekonomi yang dimiliki Jabar dan investasi yang bisa dilakukan pengusaha Malaysia di Jabar.

“Tujuan saya bersama rekan-rekan saya dari Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta mengadakan lawatan kerja ke Jawa Barat untuk bertemu dengan Pak Gubernur. Pertama, untuk bersilarutahmi, sebab ini lawatan saya yang pertama ke Bandung,” ucap Datuk Zainal.

“Kedua, adalah mendengar sendiri peluang-peluang ekonomi dan investasi dari Pak Gubernur. Kita membawa syarikat-syarikat (perusahaan) Malaysia untuk datang membuat investasi dan perdagangan antara Malaysia dan Indonesia,” tambahnya.

Setelah mendengar langsung paparan dari Kang Emil, Datuk Zainal pun mengakui bahwa Jabar memang memiliki potensi ekonomi dan peluang investasi yang sangat baik. Dalam pertemuan yang berlangsung lebih dari 60 menit tersebut, kata Datuk, pihaknya membahas banyak hal, di antaranya peluang investasi di bidang pengolahan limbah dan pariwisata di Jabar.

Halaman:

Editor: Kurniawan Rio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x