Israel dan Bhutan Resmi Jalin Hubungan Diplomatik!

- 13 Desember 2020, 15:53 WIB
Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu
Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu /Foto: Instagram @b.netanyahu/

CERDIK INDONESIA - Israel pada Sabtu 12 Desember 2020, meresmikan hubungan diplomatik dengan Bhutan setelah dua negara melalui rangkaian perundingan rahasia yang berlangsung selama beberapa tahun, kata Kementerian Luar Negeri Israel melalui pernyataan tertulisnya.

Baca Juga: Kelompok Islam Maroko Sebut Normalisasi dengan Israel Sebagai Pengkhianatan

Bhutan merupakan negara berbentuk kerajaan yang penduduknya mayoritas umat Buddha. Bhutan, yang masuk dalam wilayah Asia Selatan, berada di kaki Pegunungan Himalaya dan negara itu berbagi perbatasan dengan India, China, juga Nepal.

Peresmian hubungan dengan Bhutan diyakini sebagai upaya Israel memperkuat pengaruhnya di tingkat dunia.

Baca Juga: Maroko Kembali Jalin Hubungan Diplomatik dengan Israel, UEA dan AS Menyambut Baik!

Walaupun demikian, perjanjian antara Israel dan Bhutan kemungkinan bukan bagian dari rencana yang didukung Amerika Serikat. Namun, para pejabat pemerintah di Israel melihat pembentukan hubungan diplomatik itu sebagai bukti negaranya banyak diterima di luar negeri.

Amerika Serikat di bawah pemerintahan Presiden Donald Trump berupaya mendorong negara-negara berpenduduk mayoritas muslim dan negara-negara di Teluk Arab untuk memulihkan hubungannya dengan Israel.

Baca Juga: Uni Emirat Arab Dukung Normalisasi Hubungan Israel dan Maroko

"Negara-negara yang mengakui Israel terus bertambah dan meluas," kata Menteri Luar Negeri Israel Gabi Ashkenazi.

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah