Solo Raih 10 WTP Berturut-Turut, Ini Pernyataan FX Hadi Rudyatmo

- 25 Oktober 2020, 15:41 WIB
Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengikuti Rakornas Akuntansi dan Laporan Keuangan Pemerintah di Balai Kota Solo
Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengikuti Rakornas Akuntansi dan Laporan Keuangan Pemerintah di Balai Kota Solo /

CerdikIndonesia - Pemerintah Kota Surakarta meraih predikat (opini) Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebanyak 10 kali berturut-turut dalam Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kota Surakarta. Acara penghargaan ini dilaksanakan secara langsung di Loji Gandrung (20/10).

 

Baca Juga: Banjir Melanda, Warga Perumahan Pondok Gede Permai Bekasi Diungsikan


Pada sambutannya dalam agenda tersebut FX. Hadi Rudyatmo menyampaikan bahwa menjadi pelayan masyarakat itu harus “LURIK” (LURus dalam pengabdian IKhlas dalam pelayanan) yang diperkuat dengan 5 mantap (Kejujuran, kedisiplinan, pelayanan, organisasi dan gotong royong). 

 

Baca Juga: Perkuat UMKM dengan Program Digitalisasi dan Sertifikasi Halal



“Dengan adanya pemberian penghargaan ini saya berharap tidak membuat teman-teman menjadi besar kepala namun justru malah menundukkan kepala sebab masih ada tugas yang semakin berat yang harus diemban.” 

 

Baca Juga: Whatsapp Luncurkan Fitur “Mute” Selamanya

Kepala KPPN Surakarta, Sugiarso mengtakan bahwa ada empat hal yang dinilai, entitas akuntansi bisa memperoleh opini WTP yang paling tinggi, WDP dengan pengecualian, adverse dan yang terakhir disclaimer atau tidak ada komentar. “Kami dan tim antusias sekali bertemu Pak Walikota karena ini yang ke-10 kalinya secara berturut-turut. Di Jawa Tengah hanya ada dua Pemda yang meraih pencapaina seeprti ini, luar biasa sekali.”

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x