TRENDING! Super Mega Bintang Pasheman'90 Berhasil Mencuri Hati Juri dan Penonton Hingga Lolos ke Quarter Final

- 1 September 2022, 08:39 WIB
Penampilan Super Duper Mega Bintang Pasheman'90 di Indonesia's Got Talent
Penampilan Super Duper Mega Bintang Pasheman'90 di Indonesia's Got Talent /Instagram @gottalentid/CerdikIndonesia/Nida/

CERDIK INDONESIA - Pasukan Pasheman'90 yang berasal dari Garut, kini kembali menunjukkan kekompakannya di atas panggung Indonesia's Got Talent 2022 dengan penampilan yang memukau dan atraktif yang berbeda dari penampilan sebelumnya, pada Senin malam, 30 Agustus 2022.

Hingga berita ini diunggah, aksi Super Duper Mega Bintang Paskibra SMKN 2 Garut itu baru satu hari tayang sudah 895 rb ditonton pada channel YouTube Indonesia's Got Talent, hingga masuk trending topik YouTube diposisi kedua '#2 DI TRENDING'.

Nampak terlihat, penampilan Pasheman’90 tersebut sangat memukau dan berhasil mencuri hati semua juri, hingga juri kagum dan memberikan standing ovation.

Para juri dan penonton pun dibuat terkejut dengan penampilan mereka menghentak berhasil mengguncangkan panggung Indonesia's Got Talent pada malam itu.

Baca Juga: Daftar Peserta Indonesia's Got Talent yang Lolos Audisi 1 & 2 Tayang di RCTI: Ada Pasheman'90 dari Garut!

Memasuki panggung dengan berbaris rapi. Pasheman’90 pun memberikan hormat kepada juri yang disambut dengan balasan hormat juga.

Tampak pakaian mereka terlihat sangat rapi, mengenakan outfit berwarna kuning dan hitam yang dimana filosofi warna kuning melambangkan keceriaan dan warna hitam melambangkan kegagahan serta ketangguhan.

Penampilan mereka semakin menarik dengan menggunakan selempang. Pentolan Grup Musik Weird Genius, Reza Arap menanyakan arti dari tulisan aksara Sunda yang ada di selempang yang mereka kenakan

“Pangirutan, adalah julukan kota Garut yang artinya kangen atau rindu,” tutur danton Pasheman’90, yang dikutip dari Indonesia's Got Talent, pada Selasa, 30 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x