Munarman Ditangkap Tim Densus 88, Fahri Hamzah: Jangan Anggap Semua Musuh Negara dan Pemerintah

- 28 April 2021, 13:21 WIB
Fahri Hamzah sebut dua insiden ini kabarkan tragedi negara maritim.
Fahri Hamzah sebut dua insiden ini kabarkan tragedi negara maritim. /Instagram/@fahrihamzah

Cerdikindonesia - Penangkapan mantan sekretaris umum ormas FPI yakni Munarman oleh tim Densus 88 pada Selasa, 27 April 2021 kemarin.

Penangkapan tersebut kini menimbulkan kegaduhan dari beberapa tokoh. Salah satunya ialah Politisi dari Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Fahri Hamzah.

Baca Juga: Mbak You Beberkan Hasil Prediksinya di Akhir 2020 Lalu, Berikut Rangkuman Penerawangannya untuk Tahun 2021

Menurut Pria kelahiran 1971 itu, pemerintah kedepannya akan kewalahan jika semua orang ingin dijadikan musuh pemerintah.

Fahri mengirim pesan supaya pemerintah kembali mengulang sejarah bahwa negara ini memiliki tradisi melawan.

Seperti contoh halnya rezim orde baru saja yang berkuasa puluhan tahun bisa dilawan, lalu kemudian runtuh.

"Janganlah semua orang dianggap musuh negara dan pemerintah...sebab nanti kewalahan kalau tiba-tiba semua orang ingin menjadi musuh negara dan pemerintah." Kata Fahri dalam cuitan twitternya @Fahrihamzah yang diposting pada Selasa, 27 April 2021 pukul 22.41 WIB.

Tangkapan layar cuitan Fahri Hamzah
Tangkapan layar cuitan Fahri Hamzah

Baca Juga: UPDATE RESHUFFLE KABINET: Jokowi Tunjuk Nadiem Makarim Jadi MendikbudRistek, 2 Menteri Lagi Siapa?

Halaman:

Editor: Kurniawan Rio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x