Hasil Undian Grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa

- 8 Desember 2020, 09:46 WIB
Piala Dunia Qatar 2020
Piala Dunia Qatar 2020 /

CERDIK INDONESIA - Total terdapat 10 grup yang terdiri dari 5 atau 6 timnas, dengan 4 timnas yang bertanding pada semi-final UEFA Nations League 2021 dimasukkan ke dalam grup yang beranggotakan 5 timnas.

Masing-masing juara grup akan lolos ke Piala Dunia 2022.

Juara runner-up dari masing-masing grup & dua juara grup terbaik UEFA Nations League berdasarkan peringkat keseluruhan (dikhususkan bagi timnas yang belum lolos atau mencapai babak play-off) akan diundi pada 3 jalur play-off, masing-masing jalur terdapat dua babak, semi-final & final, yang akan dimainkan dengan sistem Single-Match (tuan rumah juga akan diundi), ketiga pemenang di masing-masing jalur akan lolos ke Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan & Siaran TV Liga Champions Besok, Ada Big Match Barcelona vs Juventus

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa akan dimainkan pada 25-30 Maret 2021, 4-8 Juni 2021, 2-7 September 2021, 7-12 Oktober 2021, 11-16 November 2021.

Sedangkan untuk jalur play-off akan dimainkan pada 24-29 Maret 2022.

Zona Eropa sendiri mendapatkan jatah 13 negara untuk berpartisipasi di Piala Dunia 2022, jumlahnya bertambah seiring dengan peserta Piala Dunia 2022 yang juga bertambah dari 32 menjadi 48.

Baca Juga: Leicester Menang Dramatis Atas Sheffield, Jamie Vardy Lakukan Selebrasi Menentang LGBT?

Piala Dunia 2022 akan dimainkan pada 21 November - 18 Desember 2022 di Qatar.

Halaman:

Editor: Arjuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x