UPDATE: Perkembangan Liga-Liga Top Eropa pada Minggu, 22 November 2020

22 November 2020, 23:09 WIB
Pertandingan sebelumnya Monaco vs PSG, Fabregas dan Neymar /www.ligue1.com/

CERDIK INDONESIA - Berikut perkembangan terkini liga-liga top Eropa pada Minggu, 22 November 2020:

INGGRIS

Pemegang gelar musim lalu Liverpool akan menjamu juara Liga Premier Inggris 2016 Leicester City di Anfield.

Pasukan Jurgen Klopp berambisi memetik angka penuh guna mempertahankan rekor tak pernah kalah di kandang.

Dalam 63 pertandingan liga terakhir mereka di kandang, Liverpool belum pernah kalah.

Capaian Itu menyamai rekor klub pada Desember 1980 yang pada tahun itu Leicester berhasil menyetop torehan rekor tersebut.

Leicester membuntuti pemuncak klasemen sementara Tottenham dengan dua poin dan mereka bisa langsung merangsak naik ke posisi pertama jika mereka menang.

Sementara Liverpool akan mengantongi poin yang sama dengan Spurs bila menang.

Selain itu, tersaji pula pertandingan antara Leeds United menjamu Arsenal di Elland Road, Fulham vs Everton, dan West Ham bertandang ke Sheffield United.

Baca Juga: Diogo Jota Tampil Cemerlang, Roberto Firmino: Bukan Masalah buat Saya

SPANYOL

Sang pemuncak klasemen La Liga Real Sociedad akan mengunjungi Cadiz untuk menambah kemenangan beruntun mereka dalam lima pertandingan.

Mereka unggul tiga poin dari tempat kedua yang diduduki Atetico Madrid.

Cadiz yang tampil cukup mengesankan sejak kembali ke divisi teratas tengah berada di posisi keenam.

Dalam laga itu Cadiz tidak akan diperkuat striker mereka Alvaro Negredo karena cedera otot dan Anthony Lozano karena terjangkit COVID-19.

Sementara itu, Valencia akan bertandang ke Alaves, Granada menyambut peringkat terakhir Valladolid, dan Eibar mencari kemenangan kandang pertama mereka musim ini melawan Getafe.

Baca Juga: UPDATE: Kiper Courtois Buat Kesalahan, Villareal dan Real Madrid Saling Berbagi Angka

JERMAN

Union Berlin diperkirakan akan mengalami kesulitan di musim kedua mereka di Bundesliga, terutama setelah mendengar kabar sejumlah pemain seperti kiper Rafal Gikiewicz yang memutuskan untuk pergi dari klub.

Tetapi, pasukan Urs Fischer itu memulai putaran kedelapan Bundesliga di tempat kelima.

Union akan bertandang ke Cologne yang sedang diterpa trend buruk, 17 pertandingan tanpa meraih kemenangan terhitung sejak musim lalu.

Baca Juga: UPDATE: Manuel Neuer Tampil Gemilang saat Bayern Menjamu Bremen, Berikut Hasil Pertandingannya

ITALIA

Pemuncak klasemen AC Milan akan menghadapi laga berat. Mereka akan bertemu Napoli pada Senin dini hari WIB.

Milan merupakan satu dari tiga tim yang belum terkalahkan di Serie A musim ini, bersama dengan Juventus dan Sassuolo.

Mereka satu poin di atas Juventus yang berada di posisi kedua. Napoli yang berada di urutan keempat bisa menyamai poin Milan bila meraih kemenangan.

Sementara Sassuolo akan berusaha memanfaatkan setiap kelengahan Milan untuk bisa pindah ke puncak klasemen.

Mereka hanya tertinggal dua poin dari Rossoneri. Malam ini mereka bertandang ke Hellas Verona.

Laga lain yang tersaji: Fiorentina vs Benevento, Inter Milan vs Torino, Roma vs Parma, Sampdoria vs Bologna, dan Udinese vs Genoa.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Borong PS5 untuk Rekan-Rekannya di AC Milan, Rafael Leao: Terima Kasih the GOAT

PRANCIS

Lille belum merasakan kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir mereka, dan baru-baru ini kehilangan rekor tak terkalahkan mereka.

Namun, tim asuhan Christophe Galtier itu hanya membutuhkan hasil imbang di kandang untuk mengatasi Lorient yang terlihat kesulitan menyalip Monaco, dan merebut kembali tempat kedua.

Kemenangan akan membuat Lille hanya berjarak dua angka di belakang pemuncak klasemen Paris Saint-Germain (PSG) setelah kekalahan 3-2 mereka di Monaco pada Jumat lalu.

Di pertandingan lain, Lyon akan mengunjungi Angers, dan Montpellier akan menjamu Strasbourg.

***

Editor: Arjuna

Sumber: Daily Mail

Tags

Terkini

Terpopuler