Habib Rizieq Dirawat di Rumah Sakit, Begini Kondisinya

26 November 2020, 20:10 WIB
Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab. /ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

CERDIK INDONESIA - Imam Besar Front Pembela (FPI) Habib Rizieq dikabarkan sedang dirawat di Rumah Sakit UMMI, Kota Bogor.

Informasi ini di konfirmasi oleh Wali Kota Bogor, Bima Arya.

"Saya sudah dilaporkan, Habib Rizieq dalam proses general check up," ucap Bima Arya, Kamis, 26 November 2020.

Bima Arya menambahkan, saat di rumah sakit Rizieq juga diobservasi kesehatannya.

Bima Arya juga mengaku tidak mengetahui sejak kapan Habib Rizieq dirawat di rumah sakit. Dan ia baru menerima informasinya pada hari ini.

Baca Juga: Adipati Dolken Urus Dokumen Nikah, Ini Calon Istrinya

Baca Juga: Batam Usahakan Kebangkitan Pariwisata Awal 2021

Lebih jelasnya Bima juga mengatakan bahwa Rizieq tidak mau dijenguk siapapun selama ia di rumah sakit. Menurut informasi, kondisi Rizieq hingga saat ini masih dalam kondisi yang baik.

"Habib menyampaikan tidak ingin dijenguk dulu oleh siapapun dan meminta diberikan kesempatan beristirahat,pimpinan rumah sakit menyampaikan ke saya, Habib kondisinya baik. Sejauh ini baik," terangnya.

Sebelumnya Habib Rizieq di rumorkan positif Covid-19, namun pihak FPI menegaskan bahwa rumor tersebut hoaks.

Baca Juga: Edhy Prabowo Tersangka Korupsi Suap, KKP Langsung Stop Ekspor Bibit Lobster

Baca Juga: Trevor Steven Kenang Gol Tangan Tuhan Maradona Sebagai Luka yang Harus Disembuhkan

Karena Rizieq dan Keluarga sudah menjalani tes swab dan hasilnya negatif.

Telah di ketahui sebelumnya pada tanggal 14 November 2020 Habib Riziew mengadakan acara pernikahan putrinya bernama Najwa Shihab dan acara tersebut dihadiri oleh 7.000 orang.

Selain itu Habib Rizieq juga menghadiri acara tabligh akbar yang berlokasi di Megamendung, Bogor. Dan acara tersebut juga di hadiri oleh ratusan orang. ***

Editor: Arjuna

Terkini

Terpopuler