Hasil Liga Champions: Meski Tanpa Messi, Barcelona Menang Besar atas Dynamo Kyiv.

25 November 2020, 06:12 WIB
barcelona /yuan ifdal/champions league

Cerdik Indonesia - Matchday keempat Grup G Liga Champions mempertemukan Dynamo Kiev vs Barcelona di Stadion NSK Olimpiyskiy, Rabu 25 November 2020 dini hari WIB.

Barcelona yang bermain tanpa pemain bintangnya Lionel Messi berhasil mengalahkan Dynamo Kiev dengan skor 0-4.

kemenangan ini turut membawa skuad asuhan Ronald Koeman lolos ke fase knock out 16 besar Liga Champions.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Champions: Manchester United Raih Kemenangan Telak atas Istanbul Basksehir

Meski terjadi empat gol dalam pertandingan ini, kedua tim bermain imbang tanpa mencetak satupun gol di babak pertama.

Barcelona berhasil memecah kebuntuan di babak kedua. Gol Blaugrana dibuka oleh Sergino Dest pada menit ke-52.

Kemudian striker mereka Martin Braitwaite menggandakan keunggulan di menit ke-57 setelah Bola sapuan pemain Dynamo Kiev dari sepak pojok yang tak sempurna dimanfaatkan Martin Braithwaite yang berhasil menyodok bola yang jatuh di tiang jauh.

Dimenit 70, Barcelona mendapat hadiah penalti setelah Braithwaite dilanggar oleh Denys Popov di kotak terlarang. Braithwaite yang maju sebagai eksekutor berhasil membawa Barcelona memimpin 3-0.

Baca Juga: Millen Akui Menyesal Ketahuan Konsumsi Sabu

Di penghujunng laga, striker timnas Prancis Antoine Griezmann berhasil membawa Blaugrana unggul 4-0 hingga pluit panjang akhir pertandingan ditiup wasit.

Berkat kemenangan ini, membuat barca tetap memimpin posisi teratas di klasemen grup G Champions League dengan perolehan 12 poin sekaligus mengantar mereka ke babak 16 besar.

Bagi Dynamo Kyiv, kekalahan ini membuat posisi mereka di klasemen tidak berubah dengan duduk di posisi 3yang baru memperoleh satu poin.

Susunan pemain:

Dinamo Kiev: Heorhiy Bushchan (GK); Olexandr Karavaev (Denys Popov 59'), Vitaliy Mykolenko, Illya Zabarnyi, Tomasz Kedziora; Carlos de Pena (Vladyslav Supryaha 70'), Denys Harmash (Oleksandr Andriyevskyi 58'), Volodymyr Shepelev (Tudor Baluta 82'), Mykola Shaparenko (Bohdan Lyednyev 70'), Vitaliy Buyalskyi; Benjamin Verbic.

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen (GK); Sergino Dest, Oscar Mingueza, Clement Lenglet (Jordi Alba 65'), Junior Firpo; Carles Alena, Miralem Pjanic (Riqui Puig 64'); Trincao (Konrad De la Fuente 82'), Pedri (Matheus Fernandes 72'), Philippe Coutinho (Antoine Griezmann 65'), Martin Braithwaite.***

Editor: Arjuna

Tags

Terkini

Terpopuler