Big Match Atletico vs Barcelona: Suarez Positif COVID-19, Duel dengan Lionel Messi Batal Terjadi

- 17 November 2020, 17:27 WIB
Barcelona dan Atletico Menang Besar, Messi dan Suarez Tampil Gacor tadi Malam
Barcelona dan Atletico Menang Besar, Messi dan Suarez Tampil Gacor tadi Malam /

CERDIK INDONESIA – Dalam pertandingan lanjutan La Liga pada Minggu, 22 November 2020 antara Atletico Madrid vs Barcelona menjadi momen spesial bagi Luis Suarez dan Lionel Messi.

Pasalnya, dua megabintang sepak bola itu akan berduel untuk pertama kalinya setelah Suarez hengkang dari Barcelona.

Tak dapat dipungkiri, Suarez dan Messi telah bersahabat lama sejak Suarez bergabung dan menjadi bagian dari La Braugrana di tahun 2014.

Mereka sering menghabiskan waktu bersama dan berbincang-bincang bahkan di luar lapangan dan urusan sepak bola, seperti keluarga dan kehidupan.

Baca Juga: Rebut 3 Angka, Ambisi Lionel Messi dan Argentina dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022

Namun, mulai musim 2020/2021, Suarez tak lagi berseragam Barcelona karena dirinya tidak dimasukkan dalam skema rencana jangka panjang pelatih Ronald Koeman dan manajemen Barcelona.

Artinya, Suarez dipaksa untuk angkat kaki dari Camp Nou, rumah Barcelona. Suarez pada akhirnya berlabuh dan memutuskan berseragam Atletico, salah satu rival La Braugrana di La Liga.

Secara terbuka, bagi Suarez, caranya keluar dari Barcelona membuatnya sakit hati dan merasa profesionalisme kerjanya tidak dihargai. “Saya sedih dan sakit melihat cara saya pergi,” kata Suarez seperti dikutip dari Daily Mail.

Sementara itu, kepergian Suarez membuat kecewa dan sedih Messi. “Banyak hal yang tak akan pernah terlupakan, semua waktu yang kita habiskan bersama,” ujar Messi untuk Suarez dalam akun Instagram pribadinya.

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x