Anggota MPR/DPR RI Ferdiansyah SE., MM Melaksanakan Sosialisasi 4 Konsensus Kebangsaan di SMKN 1 Garut

- 8 Desember 2021, 15:52 WIB
Ferdiansyah bersama siswa SMKN 1 Garut
Ferdiansyah bersama siswa SMKN 1 Garut /Muhamad Hasanudin/

CerdikIndonesia - Sosialisasi 4 pilar atau sering disebut juga 4 konsensus kebangsaan yakni: Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berhasil dilaksanakan oleh Sekretaris MPR RI Fraksi Golkar Ferdiansyah Se., MM.

Kegiatan yang dilaksanakan di SMKN 1 Garut pada Kamis, 25 November 2021 tersebut dihadiri oleh 150 orang peserta.

 

Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari berbagai elemen masyarakat, diantaranya dari kalangan Guru dan siswa SMKN 1 Garut, tokoh-tokoh masyarakat dari kecamatan Pangatikan, Cikajang, Bayongbong, serta Komunitas Golden Memoris Kabupaten Garut.

Sosialisasi 4 konsensus kebangsaan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid 19, yakni memakai masker, menjaga jarak dan memakai handsanitizer, serta jumlah peserta yang hadir dibatasi.

Baca Juga: Anggota MPR/DPR RI Ferdansyah SE., MM Sosialiasi 4 Pilar Kebangsaan Kepada Masyarakat Garut

 

  • Penuhi Kewajiban 

Dalam pembukaan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan tersebut, Ferdiansyah menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan pemenuhan kewajiban dirinya selaku Anggota MPR RI.

“Sosialisasi 4 pilar kebangsaaan ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai Anggota MPR kepada masyarakat Indonesia. Tidak ada kata bosannya memberikan arahan kepada masyarakat,” ungkap Anggota DPR/MPR RI lima Periode tersebut.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x