Dilaporkan Hilang, Pria Ini Ditemukan Mengambang di Sungai Bah Tongguran Nagori Sei Mangke Simalungun

- 12 Mei 2021, 09:09 WIB
EVakuasi penemuan mayat
EVakuasi penemuan mayat /Feri Ndraha

CerdikIndonesia - Personil Polres Simalungun Polsek Bosar Maligas membantu Evakuasi Penemuan Jasad Dianson Sinaga (23) warga Huta Sipangan Bolon 1 Nagori Raja Maligas 1 Kecamatan Huta Bayu Raja Kabupaten Simalungun di Sungai Bah Tongguran Nagori Sei Mangke Kec. Bosar Maligas Kab. Simalungun, Selasa, 11 Mei 2021 pagi sekira pukul 08.30 WIB.

Disampaikan Kabag Ops Polres Simalungun Kompol Suriyanto ST. SH. MH., bahwa penemuan mayat pria tersebut berawal dari informasi warga yang melihat sesosok mayat dan melaporkan kepada personil Polsek Bosar Maligas dan oleh Kanit Reskrim IPDA K Saragih SH langsung memimpin penelusuran info yang di maksud.

Baca Juga: Petani di Kabupaten Simalungun Diciduk Polisi, Tanam Ganja di Ladang Miliknya, Pelaku Terancam Hukuman Mati

"Setelah personil Polsek Bosar Maligas sampai di TKP mereka langsung menemukan jasad sesosok pria tak dikenal mengambang di pinggir sungai Bah Tongguran tersangkut pada pohon," ungkap Kompol Suriyanto dengan tertulis kepada awak media.

Lanjutnya, "dari jasad pria yang ditemukan tidak di temukan identitas dan terlihat badan telah mengembang atau membengkak, dengan ciri ciri, umur diperkirakan 23 tahun, tinggi sekitar 168 cm, warna kulit Hitam, rambut telah hilang, memakai celana pendek Jeans warna abu abu, baju kaos oblong warna abu abu," ungkap Kompol Suriyanto.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Kapoldasu Silaturahim ke Ponpes Al-Kautsar Al-Akbar dan Membahas Prokes Shalat Ied

Setelah di pertanyakan kepada warga sekitar, maka tak satupun warga yang mengenal jasad pria itu, hingga akhirnya Personil pun menyampaikan informasi penemuan jasad pria itu kepada Para Pangulu sekitar di Kecamatan Bosar Maligas.

"Alhasil didapat informasi bahwa sekitar 4 hari yang Lalu ada warga Huta Sipangan Bolon Nagori Raja Maligas yang tak kunjung pulang kerumah," ujar Suriyanto.

Personil Polsek pun mencoba menghubungi Pihak Pangulu Nagori Raja Maligas 1 dan dibenarkan adanya warga Nagori Raja Maligas 1 yang tidak kunjung pulang dari hari Sabtu, 9 Mei 2021 yang lalu sampai hari ini.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x