Prakiraan Cuaca Jakarta Hari ini, Jakarta Pusat Masih Berawan

- 2 Januari 2021, 06:39 WIB
Ilustrasi cuaca Jakarta hari ini.
Ilustrasi cuaca Jakarta hari ini. /Foto: Pixabay/ruang-sopian/

CERDIK INDONESIA - Pagi ini, Sabtu, 2 Januari 2021 Sebagian wilayah DKI Jakarta diperkirakan akan didominasi cerah berawan.

Sedangkan pada siang dan malam hari akan berpeluang terjadi hujan.

"Potensi hujan pada siang hari pukul 13.00-16.00 WIB di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur," tulis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam laman resminya.

Baca Juga: Maklumat Kapolri Larang Penyebarluasan Konten FPI, Komunitas Pers Desak Polisi Cabut Pasal 2d

Sedangkan untuk Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu pada siang hari akan cerah berawan, dan Jakarta Pusat masih berawan.

Selanjutnya, BMKG memprediksi hujan akan berlanjut untuk wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur hingga malam hari pukul 19.00 WIB.

Secara keseluruhan, pada Sabtu ini, rentang suhu udara Jakarta berkisar 24-33 derajat Celsius. Sedangkan kelembapan udara akan berkisar sekitar 65 hingga 95 persen.***

Editor: Arjuna

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x