Gempa 4,2 SR Guncang Kuningan, 23 Rumah Rusak

- 11 Desember 2020, 19:42 WIB
Sebanyak 23 rumah rusak akibar guncangan gempa di wilayah Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat.
Sebanyak 23 rumah rusak akibar guncangan gempa di wilayah Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat. /Dok. BNPB Indonesia/

CERDIK INDONESIA – Gempa 4,2 SR guncang Kabupaten Kuningan Jumat pagi 11 Desember 2020.

Gempa tersebut berpusat di darat 28 km barat daya Kabupaten Brebes, Provinsi Jawa Tengah. Akibat guncangan gempa tersebut sejumlah 23 rumah warga di Kabupaten Kuningan mengalami kerusakan.

Data sementara Pusdalops BNPB per 11 Desember 2020, pukul 13.00 WIB, sebanyak 23 rumah rusak tersebut berada di wilayah Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat, pada kategori rusak sedang 4 unit dan rusak ringan 19.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Akan Tangkap Rizieq Shihab Tanpa Surat Panggilan

Baca Juga: Fakta Eks Mensos Juliari Batubara Lolos Hukuman Mati

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan telah menurunkan tim kaji cepat untuk mengidentifikasi dampak di lapangan. BPBD juga telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait pascagempa.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan parameter gempa dengan magnitudo 4,2 yang terjadi pada Jumat, pukul 05.51 WIB.

Gempa yang terjadi pagi ini di Kabupaten Brebes berkedalaman 5 km.

Berdasarkan Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, gempa ini merupakan jenis gempa kerak dangkal (shallow crustal earthquake) yang dipicu aktivitas Sesar Brebes.

Halaman:

Editor: Arjuna


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x