Turun Harga! Berikut Spesifikasi Lengkap Asus ROG Zephyrus G14 GA401II Ryzen 5 4600 HS

- 8 Desember 2020, 16:56 WIB
Asus ROG Zephyrus G14.
Asus ROG Zephyrus G14. /

CERDIK INDONESIA - ASUS dalam sebuah acara peluncuran yang digelar melalui live streaming, Selasa 30 Juni 2020 secara resmi meluncurkan sebuah laptop gaming baru Asus ROG Zephyrus G14 GA401.

Laptop gaming ini menawarkan dimensi yang sangat ringkas, tipis, dan bobot sangat ringan di kelasnya. Salah satu varian terendahnya adalah Asus ROG Zephyrus G14 GA401II R55TA6W yang ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 5 4600HS.

Meski hanya ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 5 4600H, performa Asus ROG Zephyrus G14 GA401II R55TA6W tak bisa dianggap enteng karena mampu bersaing dengan prosesor Intel Core i7-10750H Comet Lake-H sekalipun.

Baca Juga: Lebih Mahal dari iPhone 12, ini Spesifikasi dan Harga dari ROG Phone 3

Kemampuan grafisnya terbilang kompeten menangani gaming masa kini dengan dukungan grafis Nvidia GeForce GTX 1650Ti, serta didukung layar akurat dengan Pantone Validated. Sayangnya, varian ini tak dilengkapi fitur unik AniMe Matrix.

Layar

Asus membekali layar dari laptop gaming ROG Zephyrus G14 GA401II ini dengan dengan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi IPS Level LCD LED (Light Emiting Diode) backlight dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel dengan cakupan warna 100% sRGB yang cemerlang.

Tak hanya itu, akurasi warna layar Asus ROG Zephyrus G14 GA401II ini tak perlu diragukan lagi karena sudah dikalibrasi dan memenuhi standar sertifikasi Pantone Validated.

Baca Juga: Youtube Luncurkan Fitur Untuk Membatasi Ujaran Kebencian

Halaman:

Editor: Arjuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x