Kasihan, Joe Biden Terkilir Kakinya Usai Bermain dengan Anjing

- 30 November 2020, 11:05 WIB
Joe Biden dan anjing peliharaannya.
Joe Biden dan anjing peliharaannya. /Instagram/@delawarehumane

CerdikIndonesia - Presiden terpilih Amerika Serikat Joe Biden, 78 tahun, terkilir di pergelangan kaki saat bermain-main dengan salah satu anjingnya.

Namun, kata kantornya yang mengutip dokter pribadi, Biden tidak mengalami patah tulang.

Insiden yang dialami sang presiden asal Partai Demokrat itu terjadi pada Sabtu (28/11), kantor Biden mengungkapkan melalui pernyataan.

Baca Juga: Usai Twitter, Spotify Juga Bakal Punya Fitur Stories Kayak Instagram

Sebagai bentuk kehatian-hatian, menurut pernyataan itu, Biden pada Minggu (29/11) berkonsultasi dengan ahli ortopedi untuk menjalani rontgen serta pemindaian tomografi komputer (CT scan).

Baca Juga: Usai Pembantaian Sadis oleh Teroris MIT Poso, Polri Minta Masyarakat Sigi Tetap Tenang

"Foto rontgen awal meyakinkan bahwa tidak terlihat ada tulang yang patah," kata dokter pribadi Biden, Kevin O'Connor, dalam pernyataan terpisah yang disebarkan oleh kantor Biden.



O'Connor mengatakan Biden akan menjalani pemindaian berikutnya untuk mendapat gambaran lebih rinci.



Setelah mengalahkan Presiden Donald Trump dalam pemilihan presiden 3 November, Biden ketika memasuki Gedung Putih pada 20 Januari akan menjadi orang tertua yang pernah menjabat sebagai presiden AS.

Baca Juga: Temui Paslon Tangsel Muhammad-Saraswati, Giring PSI Ingatkan Potensi Kecurangan dan Politik Uang

Kesehatannya mungkin akan diawasi secara ketat oleh sekutu dan lawannya.

Editor: Shela Kusumaningtyas

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x