Menhub Dialog dengan Perusahaan AS, Gaet Investor Untuk Proyek Transportasi di Indonesia

- 24 Oktober 2020, 09:44 WIB
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi/BKIP Kemenhub
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi/BKIP Kemenhub /

Lebih lanjut Menhub berharap, Amerika Serikat dapat terlibat dalam pembahasan kerangka kerja sama ASEAN untuk mendukung pemulihan ekonomi baik di Indonesia maupun global.

Dalam pertemuan tersebut, Menhub membahas hal lainnya terkait : upaya Pemerintah menangani Pandemi Covid-19, strategi pemulihan, pengembangan SDM Sektor Transportasi, dan rencana pemindahan Ibukota Negara di Kalimantan Timur.

Dalam pertemuan tersebut, hadir para pimpinan 30 perusahaan terkemuka Amerika Serikat, dengan pimpinan delegasi antara lain : US-ABC Chairman, President and CEO Mr.Alexander C. Feldman, US-ABC Senior Vice President and Regional Managing Director Ambassador Michael W. Michalak, dan Indonesia Committee Chair (CEO Citi Indonesia) Hotman Simbolon, Landry Subianto (Chief Representative US-ABC Indonesia) dan Joe Donovan (mantan Dubes AS untuk Indonesia).

Baca Juga: Tren Kasus Berkurang, Ini Langkah Penanganan Covid-19 oleh Kemenkes di 3 Provinsi

Beberapa Perusahaan yang ikut serta antara lain ExxonMobil, Freeport Mcmoran, HM Sampoerna, 3M, Amazon, Apple, Cisco, Fedex, Jhpiego, Johnson&Johnson, Loon, MSD, Oracle, Qualcomm, S&P Global, Salesforce, UL, UPS serta Visa. 

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x