Dipolisikan Gara-Gara Wawancarai Kursi Kosong, Najwa ShihabSiap Memberikan Keterangan

- 7 Oktober 2020, 20:56 WIB
Presenter Mata Najwa, Najwa Shihab.
Presenter Mata Najwa, Najwa Shihab. /Instagram.com/najwashihab

CerdikIndonesia - NAJWA SHIHAB SIAP HADAPI LAPORAN POLISI

 

Jurnalis Najwa Shihab menyatakan siap mengikuti proses hukum terkait laporan yang dibuat oleh ketua Umum Relawan Jokowi Bersatu, Silvia Dewi Soembarto. Menurut dia, pihaknya akan kooperatif untuk memberikan keterangan kepada lembaga resmi penegakan hukum Indonesia.

Baca Juga: Cari Android Berkelas? Inilah Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 4 Pro, Cocok Untuk Anda yang Dinamis!

“Jika memang ada keperluan pemeriksaan, tentu saya siap memberikan keterangan di institusi resmi yang mempunyai kewenangannya,” kata Najwa dalam keterangannya selasa 6 oktober 2020

Najwa menjelaskan bahwa tayangan kursi kosong itu sebenarnya bertujuan untuk mengundang pejabat publik guna menjelaskan kebijakan terkait penanganan pandemi Covid-19.

Menurutnya, penjelasan itu tak mesti disampaikan di acara Mata Najwa. Penjelasan dari pejabat bisa disampaikan di mana saja.

Baca Juga: Harus Dengar Suara Buruh, Presiden PKS Ahmad Syaikhu Minta Presiden Jokowi Cabut UU Ciptaker

dalam konteks Terawan, Najwa menyebut kemunculan sang menteri itu memang terbilang minim sejak pandemi Covid-19 di Indonesia terus meningkat.

“Dan dari waktu ke waktu, makin banyak pihak yang bertanya ihwal kehadiran dan proporsi Menteri Kesehatan dalam penanganan pandemi,” ujar dia.

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x