Lirik Lagu Sendiri Lagi, Terbentuknya Nama BEAGE dan Kenapa Terjadi Perubahan Nama

- 19 Februari 2024, 01:52 WIB
Lirik Lagu Sendiri Lagi dari Beage
Lirik Lagu Sendiri Lagi dari Beage /Moh Tahta Gifary/Tangkap Layar Youtube

CerdikIndonesia - Pertemanan antara Alosh dan Bethe yang berteman sejak semasa sekolah, keseringan ngejam, keduanya akhirnya bertemu dengan Ndi dan Imam yang kebetulan adalah kakak beradik.

 

 

Pada 20 September 2003 terbentuknya band dengan nama B.A.G dan bersamaan merekrut Indra sebagai posisi bass, nama B.A.G dipilih atas filosofi band ini yang diibaratkan sebagai tas.

Kenapa diibaratkan sebagai tas karena di dalamnya terdapat banyak barang namun memiliki satu tujuan, sama dengan yang terdiri dari beberapa karakter tetapi memiliki satu visi.

Seiring berjalannya waktu, semasa di Lampung, B.A.G sering bermain dengan band lokal seperti Kangen Band dan Hijau Daun, kemudian di 2009, B.A.G bekerja sama dengan KFC untuk merilis album pertama yang bertajuk LOVE SONG.

Selepas mengeluarkan album pertama, B.A.G mengubbah penulisan nama band menjadi Beage, hal tersebut telah disepakati oleh para personil.

Pada tahun 2011 Beage merilis album kedua yang berjudul KEKASIH IDAMAN, album yang berisi 12 lagu sekaligus memberi lagu favorit ini berjudul Malam Ini dan Satu Sama.

Adapun beberapa lagu yang terdapat di dalam album Kekasih Idaman yaitu Kekasih Idaman, Begitu Indah Untukmu, Cepat Kembali, Jangan Menungguku, Kurasa Aku Telah Jatuh Cinta, Tak Sendiri Lagi, Akhirnya, Oh Ternyata, Tak Terlupakan dan Restui Aku.

Baca Juga: Fakta Dari Lagu Sudah Jangan ke Jatinangor, Ternyata Pidi Baiq Pernah Menuntut The Panas Dalam Bank

Awal mula terbentuk band Beage pada tahun 2003 terdiri dari Alosh (Vokal), Ndi (Lead Guitar), Bethe (Rhytm Guitar), Indra (Bassist) dan Imam (Drummer), kemudian di tahun 2005 Indra menyatakan pengunduran diri karena inngin menyelesaikan pendidikannya.

Style musik Beage dipengaruhi oleh selera musik personilnya yang berbeda satu sama lain, Ndi lebih ke arah Blues & rock 'n roll, Bethe dan Imam lebih ke arah irama funk, pada akhirnya pada perbedaan style tersebut melebur menjadi musik Beage yang bervariasi dengan suasana kental fun pop.

Beriku lirik lagu Sendiri Lagi:

Akhirnya ku sendiri lagi
Setelah lewati hariku dengannya
Akhirnya ku termenung lagi
Cinta berlalu begitu saja

 
Tak pernah ku dapat yang setia
Apa kar'na ku tidak sempurna?
Selalu saja aku yang salah
Dan akhirnya aku yang menderita
 
Lagi, dan akhirnya ku sendiri lagi
Kar'na kekasihku yang pergi
Meninggalkan sejuta kerinduan
Yang masih terpendam
 
Perih, dia buat hatiku sakit lagi
Kar'na pergi dan tak kembali
Meninggalkan sejuta kerinduan
Yang masih terpendam
 
Sedih kisah cintaku ini
Rapuh hatiku saat ini
Sedih jalan cintaku ini
Dan akhirnya yang terjadi kini
 
Lagi, dan akhirnya ku sendiri lagi
Kar'na kekasihku yang pergi
Meninggalkan sejuta kerinduan
Yang masih terpendam
 
Perih, dia buat hatiku sakit lagi
Kar'na pergi dan tak kembali
Meninggalkan sejuta kerinduan
Yang masih terpendam
 
Wo-wo-wo
Wo-wo-wo
Wo-wo-wo-wo-wo
 
Kerinduan yang masih terpendam
 
***

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x