Mengenal Empty Sella Syndrom, Penyakit yang Dialami Presenter Ruben Onsu

- 28 Juli 2022, 10:15 WIB
 Mengenal Empty Sella Syndrome Penyakit Langka yang Diidap Ruben Onsu Kritis Takut Mati: Gejala dan Penyebab
 Mengenal Empty Sella Syndrome Penyakit Langka yang Diidap Ruben Onsu Kritis Takut Mati: Gejala dan Penyebab /Pexels/Mart Production

 

CERDIK INDONESIA - Belakangan ini banyak diberitakan perihal penyakit yang dialami artis sekaligus presenter Ruben Onsu yang diduga mengalami Empty Sella Syndrom, yang membuat tubuhnya kaku dan penglihatannya buram jika berada di tempat bersuhu dingin. Ruben saat ini tengah berjuang melawan penyakitnya di bagian otak itu.

Empty sella syndrome merupakan penyakit langka yang menyerang otak. Meski sering tidak menimbulkan gejala, penyakit ini bisa saja memburuk seiring berjalannya waktu. Perburukan kondisi dapat ditandai dengan sakit kepala kronis dan gangguan hormon atau penglihatan.

Empty Sella Syndrom adalah suatu kondisi dimana kelenjar pituitari menyusut atau menjadi rata. Kelenjar tersebut berada dibawah otak.

Kelenjar pituitari sendiri memiliki peran yang penting, yaitu menghasilkan hormon untuk mengatur beragam fungsi organ tubuh. Bila empty sella syndrome tidak terdeteksi sedini mungkin atau dibiarkan tanpa penanganan, produksi dan kerja hormon tertentu bisa terganggu.

Baca Juga: REKOMENDASI Ide Usaha Sampingan yang Perlu Anda Coba Untuk Menambah Cuan

Lalu Apa Penyebab dari Empty Sella Syndrome?

Berdasarkan penyebabnya, empty sella syndrome terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Empty sella syndrome primer

Hingga kini, penyebab empty sella syndrome primer belum diketahui secara pasti. Namun, kondisi ini kerap dikaitkan dengan cacat lahir yang menyebabkan adanya sobekan kecil pada lapisan pembungkus otak.

Kondisi ini akhirnya membuat cairan dalam otak atau serebrospinal bocor dan masuk ke dalam sella tursika, sehingga menyebabkan kelenjar pituitari menyusut dan tidak berfungsi secara normal.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Sumber: alodokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x