Berikut ini Sinopsis Film Raya and The Last Dragon yang Promosikan Budaya Indonesia

- 6 Juni 2021, 09:40 WIB
Berikut sinopsis Raya and the Last Dragon, mengangkat budaya Asia Tenggara telah tayang di Disney+.
Berikut sinopsis Raya and the Last Dragon, mengangkat budaya Asia Tenggara telah tayang di Disney+. /Tangkap layar/Instagram @disneyraya

Raya kemudian menceritakan bagaimana di kampung halamannya yang sudah dirasakan sejak lama. Ayah Raya kemudian mengatakan bahwa warga sekitar sebenarnya bisa bersatu kembali. Akan tetapi semua hal tersebut dapat terjadi apabila ada seseorang yang berani untuk melangkahkan kaki pertama kalinya.

Baca Juga: Eksklusif di Disney Plus Hotstar, Sinopsis Film Soul yang Sedang Naik Daun: Bangkit dan Gagalnya Joe

Ia memasuki sebuah goa, berharap dapat menemukan naga terakhir yang tersisa. Raya akhirnya dapat bertemu dengan Sisu, naga terakhir yang tersisa. Setelah Raya menceritakan semua permasalahan kepada Sisu, Sisu malah meragukan kekuatannya sendiri.

Film Raya and the Last Dragon ini menampilkan berbagai elemen unik yang terinspirasi dari keindahan alam dan kekayaan budaya khas Asia Tenggara, salah satunya Indonesia. Beberapa talenta asal Indonesia terlibat aktif dalam pembuatan film ini.

Hadirnya seniman Griselda Sastrawinata yang kembali terlibat dalam pembuatan film ini berperan dalam bidang visual development artist bersama Luis Logam sebagai story artist.

Baca Juga: Musim Ketiga Dari Star Wars The Mandalorian Mendapat Tanggal Rilis di Disney+

Beberapa tokoh pegiat budaya lain juga terlibat dalam pembuatan film ini, seperti Dewa Berata dan Emiko Susilo. Keduanya menjadi bagian tim konsultan, terkhusus dalam hal budaya Indonesia, tari dan upacara tradisional, serta permainan musik gamelan.

Keragaman tersebut nampak dalam motif, warna, arsitektur, makanan, hingga nilai, kebiasaan dan adat istiadat yang sangat mencerminkan kehidupan sehari-hari masyarakat Asia Tenggara.***

 

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x