Sakit Mata Jadi Gejala Baru Covid-19, Berikut Penjelasannya

- 10 Desember 2020, 10:18 WIB
Ilustrasi sakit mata
Ilustrasi sakit mata /freepik.com

CERDIK INDONESIA – Menurut penelitian seorang ilmuwan di Anglia Ruskin University (ARU) di Inggris, sakit mata menjadi gejala baru terpapar Covid-19.

“Ini adalah studi pertama yang menyelidiki berbagai gejala mata yang mengindikasikan konjungtivis dalam kaitannya dengan Covid-19,” tutur Pimpinan Studi, Profesor Shahina Pardhan dari Vision and Eye Research Institute di ARU.

Penelitian dari jurnal BMJ Open Ophthalmology itu menemukan 16 persen partisipan yang terkena Covid-19 mengaku sakit mata.

Baca Juga: Asyik, Bansos BST Rp300 per KK PKH Cair, Begini Mekanisme Pencairannya

Baca Juga: Cara Dapat dan Cek Online Bansos BST Rp300 ribu Melalui Link dtks.kemensos.go.id Modal KTP

Dan hanya 5 persen dari mereka yang pernah mengalami kondisi tersebut sebelum didiagnosis Covid-19.

Dari penelitian tersebut juga menemukan hal lain yaitu sekitar 83 responden melaporkan sebanyak 81 persen masalah mata dalam dua minggu setelah gejala Covid-19.

Selanjutnya 80 partisipan melaporkan mengalami masalah mata berlangsung kurang dari dua minggu.

Baca Juga: Bansos BST Cair Rp300 Ribu Bulan Desember, Cek di Sini

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah