Pelatihan Vokasi Sekoper Cinta Persembahan Atalia Ridwan Kamil

- 1 Desember 2020, 23:13 WIB
Ketua Umum Sekoper Cinta (Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita) Atalia Praratya Ridwan Kamil saat membuka Pelatihan Vokasi bagi Para Alumni Angkatan Kesatu Tahun 2020 di Gedung Sekoper Cinta, Kota Bandung, Selasa (1/12/20). (Foto: Yogi P/Humas Jabar)
Ketua Umum Sekoper Cinta (Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita) Atalia Praratya Ridwan Kamil saat membuka Pelatihan Vokasi bagi Para Alumni Angkatan Kesatu Tahun 2020 di Gedung Sekoper Cinta, Kota Bandung, Selasa (1/12/20). (Foto: Yogi P/Humas Jabar) /awangmuda/humas jabar

Sekoper Cinta pun dipilih Kementerian Kesetaraan Gender dan Keluarga (Mogef) Korea Selatan dan Kementerian PPPA RI sebagai solusi permasalahan gender.

Selain itu, Sekoper Cinta menjadi pilot project kerja sama Pemerintah Indonesia dan Korea Selatan di bidang pengarusutamaan gender serta pemberdayaan perempuan di Indonesia.

Atalia melaporkan, saat pandemi COVID-19, pembelajaran Sekoper Cinta menerapkan konsep blended learning, baik daring maupun luring. Modul Sekoper Cinta ditayangkan TVRI Jabar dan YouTube Sekoper Cinta.

“Pada saat pandemi COVID-19 ini kami lakukan juga pembelajaran jarak jauh melalui saluran televisi sehingga lebih banyak lagi perempuan di Jabar yang terpapar pengetahuan dan wawasan (Sekoper Cinta),” ucapnya.

“Saat ini beberapa perempuan Jabar dijadikan piloting project untuk kita coba aplikasikan lebih luas lagi di tahun 2021,” tambahnya.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga melalui konferensi video mengatakan, Sekoper Cinta merupakan program unggulan pemberdayaan perempuan di Indonesia.

“Sangat komprehensif. Tidak hanya memberikan materi-materi pemberdayaan perempuan, tetapi juga menjadi wadah isu perempuan. Mulai dari kekerasan, stunting, sampai pernikahan dini,” kata Bintang.

Bintang mengatakan, Sekoper Cinta merupakan program yang mampu meningkatkan kualitas perempuan di Indonesia, khususnya Jabar.

“Dengan demikian, saya optimis perempuan Jabar akan mampu meningkatkan partisipasinya dalam bidang pembangunan dan pemberdayaan di Jabar,” ucapnya.

“Untuk itu saya berpesan, untuk terus mengawal dan mengevaluasi program vokasi ini dengan jujur dan ikhlas demi kemajuan perempuan di Jabar,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Kurniawan Rio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x