Kamu Harus Tahu! Inilah Keutamaan Membaca Surah Al-Kahfi pada Malam/ Hari Jumat

- 28 Juli 2022, 21:02 WIB
Keutamaan membaca Al Quran yang wajib diketahui setiap mukmin.
Keutamaan membaca Al Quran yang wajib diketahui setiap mukmin. /UNSPLASH/Indonesia Bertauhid

CERDIKINDONESIA.com - Malam jumat merupakan salah satu malam yang penuh berkah, dimana saat malam itu dianjurkan untuk melakukan amal-amal kebaikan. Amalan itu seperti berzikir, shalat malam dan tentunya membaca Al-Quran.

Sebagian dari kita mungkin di malam jumat selalu membaca surah Yasin, yang katanya dapat pahala bagi kita dan juga sebagai pengantar doa kepada saudara kita yang sudah tiada. Namun, ada salah satu keuatamaan lain di malam Jumat yang justru keutamaannya lebih baik dan mungkin sebagian masih belum mengetahui. Yaitu membaca surah Al-Kahfi.

Membaca Alquran itu banyak mendatangkan manfaat dan kebaikan pahala yang berlipat ganda. Tak terkecuali Surat Al Kahfi.

Terkait pahala membaca Alquran secara umum, terdapat sejumlah riwayat yang menyebutkan keutamaan membaca Alquran.

عَنْ عَبْد اللَّهِ بْنَ مَسْعُودٍ رضى الله عنه يَقُولُ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا لاَ أَقُولُ الم حرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلاَمٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ

“Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah saw bersabda, “Siapa yang membaca satu huruf dari Alquran maka baginya satu kebaikan dengan bacaan tersebut, satu kebaikan dilipatkan menjadi 10 kebaikan semisalnya dan aku tidak mengatakan الم satu huruf akan tetapi Alif satu huruf, Laam satu huruf dan Miim satu huruf.” (HR Tirmidzi) .

Baca Juga: Bacaan Doa Akhir dan Awal Tahun Hijriah, Tahun Baru Islam 1444 H/2022, Ulama Ahlussunah Wal Jamaah.

Surat Al-Kahfi yang disebut juga sebagai Ashabul Kahf merupakan surah ke-18 dalam Al-Qur’an. Surah ini termasuk golongan surah Makiah yang diturunkan pada periode Makkah., terdiri dari 110 ayat. Arti dari surah Al-Kahfi itu sendiri adalah Penghuni-penghuni surga.

Seperti diketahui bahwa membaca Al-Quran surah Al-Kahfi di malam Jumat itu memiliki banyak keistimewaan dan keutamaan. Hal tersebut telah disampaikan di dalam hadist.

Dari Abu Said al-Khudri, bahwasanya Rasulullah Saw bersabda, “Barang siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada malam Jumat, dia akan disinari cahaya antara dirinya dan Ka'bah.” (HR. ad-Darimi 3470 dan dishahihkan al-Albani dalam Shahihul Jami', 6471)

Dalam riwayat lain, Rasulullah SAW juga mengatakan, “Barang siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat, dia akan disinari cahaya di antara dua Jumat.” (HR. Hakim 6169, Baihaqi 635, dan dishahihkan al-Albani dalam Shahihul Jami', no. 6470).

Baca Juga: SHOLAT DHUHA, Waktu Terbaik dan Keutamaannya Menurut Ustadz Adi Hidayat

Hal ini dijelaskan pula oleh seorang ulama. Muhammad Bakar Isma'il dalam kitab Al-Fiqh al Wadhih min al Kitab wa al Sunnah menjelaskan bahwa salah satu amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan pada malam dan hari Jum'at adalah membaca Surat Al Kahfi.

Bahkan karena kuatnya pengaruh cahaya yang Allah berikan, orang yang memperhatikan surat Al-Kahfi akan dilindungi dari fitnah Dajjal. Dari Abu Darda' Radhiyallahu 'anhu, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, “Siapa yang menghafal 10 ayat pertama surat Al-Kahfi maka dia akan dilindungi dari fitnah Dajjal.” (HR. Muslim 1919, Abu Daud 4325, dan yang lainnya).

Manfaat membaca surah Al-Kahfi akan membuat seseorang mendapat cahaya keberkahan. Cahaya tersebut akan memancar dari kedua telapak kaki Anda hingga ke langit. Sebagaimana firman Allah SWT dalam Surah Al-Hadid ayat 12 yang bunyinya:

Yauma taral-mu'miniina wal-mu'minaati yas'aa nuruhum baina aidiihim wa bi'aimaanihim busyraakumul-yauma jannaatun tajrii min tahtihal-an-haaru khaalidiina fiihaa, zaalika huwal-fauzul-'aziim

Baca Juga: REKOMENDASI Ide Usaha Sampingan yang Perlu Anda Coba Untuk Menambah Cuan

Artinya:

“(yaitu) pada hari ketika kamu melihat orang mukmin laki-laki dan perempuan, sedang cahaya mereka bersinar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, (dikatakan kepada mereka): “Pada hari ini ada berita gembira untukmu, (yaitu) surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, yang kamu kekal di dalamnya. Itulah yang besar.”

Keutamaan dari membaca surah Al-Kahfi tersebut diantaranya:

Terhindar dari Fitnah Dajjal

Dari Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma, berkata Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

“Siapa yang membaca surah Al-Kahfi pada hari Jumat, maka akan memancar cahaya dari kaki di bawah sampai ke langit, akan menjatuhkannya kelak pada hari hari, dan diampuni dosanya antara dua Jumat.” (HR.Abu Bakar bin Mardawaih)

Nabi Muhammad SAW berdoa jika seorang manusia rajin membaca surah Al-Kahfi tidak hanya di hari Jumat saja, maka dia akan terhindar dari fitnah Dajjal yang keji. Manfaat membaca surah Al-Kahfi ini juga akan diberikan bagi yang bisa membaca surah Al-Kahfi dalam satu hari Jumat saja.

Imam Nawawi menjelaskan bahwa pada awal surat Al-Kahfi terdapat-keajaiban dan tanda-tanda kebesaran Allah SWT. Sebagaimana yang disebutkan dalam Al-Kahfi ayat 102 bunyi:

A fa hasiballaziina kafaruu ay yattakhizu 'ibaadii min dunii auliyaa', innaa a'tadnaa jahannama lil-kaafiriina nuzulaa.

Artinya:

“Maka apakah orang-orang kafir menyangka bahwa mereka (dapat) mengambil hamba-hamba-Ku menjadi penolong selain Aku? Sesungguhnya Kami telah menyediakan neraka Jahannam tempat tinggal bagi orang-orang kafir.”

Baca Juga: Bahaya! Menurut Pengamat Politik, Rawan Konflik Jika Belum Ada Peraturan Kampanye Pemilu di Media Sosial

Pengingat Hari Kiamat

Dalam surah Al-Kahfi ayat 47 diingatkan akan datangnya suatu hari nanti. Manusia akan diperlihatkan dengan gunung-gunung yang terbang. Seluruh manusia akan dikumpulkan dan tidak ada seorang manusia pun yang tersisa di bumi.

Wa yauma nusayyirul-jibaala wa taral-arda barizataw wa hasyarnahum fa lam nugaadir min-hum ahadaa

Artinya:

“Dan (ingatlah) akan hari (yang itu) Kami perjalankan gunung-gunung dan kamu akan dapat melihat bumi itu datar dan Kami mengumpulkan seluruh manusia, dan tidak kami tinggalkan peninggalan dari mereka.”

Diampuni Allah SWT

Manfaat membaca surah Al-Kahfi akan membuat seseorang diampuni segala dosanya oleh Allah SWT. Sebab, setiap manusia pasti memiliki dosa. Setan akan selalu berusaha merusak iman dan mengajak manusia kejalan kesesatan.

Sesuai yang terkandung dalam HR. Abu Bakar bin Mardawaih, bahwa Rasullulah SAW bersabda, “Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat akan memancar cahaya dari bawah kaki sampai ke langit, maka kelak kelak pada hari hari, dan diampuni dosanya antara dua Jumat.”

Baca Juga: Pengabdi Setan 2 Segera Tayang dalam Format IMAX! Berikut Jadwal dan Profil Pemainnya

Dijauhkan dari Godaan Setan

Setan akan selalu merusak iman dan mengajak manusia kejalan kesesatan. Setan adalah musuh terbesar manusia, terutama dalam melakukan perbuatan baik dan beribadah. Membaca surat Al-Kahfi dapat membuat seseorang terhindar dari godaan setan ini.

Sebuah hadits oleh Ibnu Mardawaih dari Abdullah bin Mughaffal, bahwa “Sebuah rumah yang selalu dibacakan surah Al-Khafi dan surat Al-Baqarah maka rumah itu tidak akan dimasuki setan sepanjang malam tersebut. Dengan demikian, bacalah surat Al-Kahfi agar terhindar dari gangguan setan.”

Mendapatkan Ridha Allah SWT

Membaca surah Al Kahfi dapat memudahkan mendapat rida Allah SWT. Juga menghindarkan seseorang dari perasaan gelisah. Sebagaimana diriwayatkan dalam HR Ahmad bahwa Rasullullah SAW bersabda:

“Siapa yang membaca surat Al-Kahfi, maka jadilah baginya cahaya dari kepala hingga kaki, dan siapa yang membaca keseluruhannya maka jadilah baginya cahaya antara langit dan bumi.”

Sebenarnya membaca surat Al-Kahfi itu boleh di waktu kapan saja. Akan tetapi, ketika di waktu hari jumat tiba hingga berakhirnya hari jumat memiliki keistimewaan dan keutamaan.

Itulah beberapa keutamaan dan keistimewaan membaca surah Al-Kahfi di hari Jumat. Semoga kita selalu selalu istiqomah dalam melakukan amal kebaikan.

Wallahualam Bissawab. ***

 

 

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah