5 Makanan yang Bagus Untuk Kesehatan Otak, Wajib Anda Ketahui !

- 20 Mei 2021, 22:52 WIB
Ilustrasi hidangan makanan sehat
Ilustrasi hidangan makanan sehat /Pixabay/


4. Telur
Telur diperkaya dengan kandungan Vitamin B tertentu – yakni Vitamin B6, B12, dan asam folat. Kandungan Vitamin B mampu mengurangi senyawa homocysteine dalam darah.

Perlu digaris bawahi, peningkatan homocysteine bisa meningkatkan risiko stroke, gangguan kognitif, sampai dengan alzheimer.

Baca Juga: Tetap Sehat selama Pandemi, Ikuti Tips Ini


5. Cokelat Hitam
Cokelat hitam mengandung kakao yang merupakan sumber flavonoid, sejenis antioksidan.

Nah, antioksidan tak hanya bagus untuk kesehatan jantung, tetapi juga baik untuk memelihara kesehatan otak yang rentan mengalami stres oksidatif.

Tak hanya sekadar memelihara kesehatan otak saja, flavonoid yang terkandung di dalam cokelat hitam turut mendorong pertumbuhan neuron dan pembuluh darah di bagian otak.

Aktivitas ini sudah pasti melancarkan aliran darah di otak sehingga anda dapat terhindar dari stroke atau penyakit neuron lainnya.

Baca Juga: Apakah Sesorang yang Memiliki Mental yang Sehat Itu Selalu Bahagia?

Nah jadi itu dia 5 makanan yang dapat membantu menjaga dan baik untuk kesehatan otak.

Jangan lupa di catat dan dikonsumsi ya !
Asalkan makanan-makanan ini tidak dikonsumsi secara berlebihan, maka Anda pasti akan memperoleh manfaatnya untuk kesehatan otak.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x