Hore! PT KAI Turunkan Tarif Biaya Antigen Mulai 1 Januari 2022, Daftar Stasiun yang Menurunkan Tarif Antigen

- 30 Desember 2021, 13:01 WIB
17 stasiun kereta api (KAI) buka layanan tes PCR dengan harga Rp195.000 untuk perjalanan saat Natal dan Tahun Baru 2022.
17 stasiun kereta api (KAI) buka layanan tes PCR dengan harga Rp195.000 untuk perjalanan saat Natal dan Tahun Baru 2022. /MEDIA BLITAR/Yudha Aditya Maulana

CerdikIndonesia - Kabar gembira bagi kalian yang ingin menggunakan transportasi Kereta Api, karena mulai tanggal 1 Januari 2022 harga tes Antigen di Stasiun menjadi Rp35 Ribu.

Perusahaan BUMN, PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menurunkan biaya Tes Antigen dari Rp45 ribu menjadi Rp35 Ribu.

"Penyesuaian tarif Rapid Test Antigen tersebut merupakan salah satu bentuk peningkatan pelayanan KAI kepada pelanggan di masa libur Tahun Baru 2022 ini," ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus lewat rilis, Kamis 30 Desember 2021.

Penurunan biaya tes antigen akan berlaku mulai tanggal 1 Januari 2022 pada 83 stasiun KAI. Dimana saja?

 

Baca Juga: Bikin Gaduh !!Wajib Lakukan Tes PCR atau Antigen Jika Berpergian Lebih 250 KM, Komisi V DPR RI: Saya Ingatkan!

Berikut daftar stasiun yang menurunkan harga tes antigen bagi penumpang kereta api:

Stasiun Pasar Senen, Gambir, Bekasi, Cikampek, Karawang, Bandung, Kiaracondong, Tasikmalaya, Banjar, Purwakarta, Cimahi, dan Cipendeuy.

Kemudian, Ciamis, Cirebon, Cirebon Prujakan, Jatibarang, Babakan, Brebes, Haurgeulis, Pegadenbaru, Semarang Tawang, Semarang Poncol, Tegal, Cepu, Ngrombo, Pemalang, Pekalongan, Weleri, dan Purwokerto.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen PT KAI Hari ini Tanggal 12 Oktober 2021, Cek disini

 

Kroya, Kutoarjo, Sidareja, Kebumen, Gombong, Cilacap, Yogyakarta, Solo Balapan, Lempuyangan, Klaten, Purwosari, Sragen, Wates, Solo Jebres, Madiun, Jombang, Blitar, Kediri, Kertosono, dan Tulungagung.

Kemudian, Stasiun Nganjuk, Surabaya Pasar Turi, Surabaya Gubeng, Malang, Wlingi, Sidoarjo, Mojokerto, Bojonegoro, Babat, Lamongan, Kepanjen, Wonokromo, dan Jember.

Selanjutnya stasiun Ketapang, Banyuwangi Kota, Rogojampi, Probolinggo, Kalisetail, Medan, Kisaran, Tanjung Balai, Rantauprapat, Mambangmuda, Tebing Tinggi, Kertapati, Prabumulih, Muaraenim, Lahat, Tebingtinggi, Lubuk Linggau, Tanjungkarang, Kotabumi, Baturaja, dan Martapura.

Baca Juga: Mulai 11 Agustus 2021 Perjalanan Dalam Kota Bisa Pakai Hasil Antigen: Ini Ketentuan Perjalanan ke Luar Negeri

Bagi kalian yang ingin mengetahui informasi jadwal pelayanan tes antigen, dapat menghubungi kontak WhatsApp KAI121 di 08111- 2111-121, email [email protected], atau media sosial KAI121 dan telepon 121.

 

 

***

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah