Ole Gunnar Solkjaer Dipecat Manchester United, Fletcher Jadi Pelatih Sementara dan Fakta-Fakta Pemecatan Ole

- 21 November 2021, 12:14 WIB
Ole Gunnar Solskjær
Ole Gunnar Solskjær /TONY OBRIEN/REUTERS

CerdikIndonesia - Manchester United secara resmi memutuskan untuk memecat pelatih Ole Gunnar Solskjaer, pada Minggu, 21 November 2021.

Keputusan pemecatan Ole  ini diambil setelah rapat darurat yang digelar oleh dewan klub usai Manchhester United kalah 4-1 dari Watford pada pekan ke-12 Liga Inggris. 

Kekalahan telak dini hari tadi menjadi kekalahan kelima dari tujuh pertandingan MU lakoni di kompetisi Liga Inggris.

Manchester United diketahui memberikan Ole kompensasi sebesar 7,5 juta poundsterling atau sekitar Rp 144,5 Miliar.

Kompensasi tersebut diberikan MU kepadanya lantaran ia masih terikat kontrak hingga Juni 2024.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Watford vs Manchester United : Ronaldo Dkk Dipermalukan dan Ole Out Menggema!!

Fakta-Fakta Dibalik Pemecatan Ole Gunnar Sokljaer

  • Manchester United baru satu kali menang dan 4 kali kalah dari 5 pertandingan terkahir di Liga Inggris

  • Musim ini Manchester United dibawah Ole Gunnar Solkjaer berada di posisi 17 klansemen terpaut 12 poin dengan Chelsea yang saat ini memimpin klansemen Liga Inggris

  • Fans Manchester United sudah bebrapa kali menggemakan tagar Ole Out

  • Media-Media Inggris menyebutkan MU musim ini diambang kritis

  • Beberapa Legenda MU menyatakan kecewa dengan penampilan MU yang dinilai miskin taktik.

  • Manchester United sudah beberapa kali dibantai rival-rivalnya  di Old Traford 0-5 dari Liverpool dan 0-2 dari Manchester City.

  • Terbaru mereka dipermalukan Watford 4-1 pada pekan ke-12 Liga Inggris.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liverpool vs Arsenal : The Reds Menang Telak 4-0 dan Tempel Chelsea di Puncak Klansemen

Dibalik pemecetan Ole sebagai manajer MU, Flecther ditunjuk untuk menggantikannya sementara.

Fletcher akan dibantu oleh Michael Carrick untuk menghadapi beberapa pertandingan kedepan.

Nama Zinedene Zidane masuk dalam daftar nama yang akan menjadi pelatih baru Manchseter United.

Sementara kabarnya MU juga melakukan pendekatan terhadap pelatih Ajax, Erik Ten Hag.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x