7 Tips Membeli Laptop untuk Kerja agar Tidak Salah Pilih

- 11 September 2021, 12:24 WIB
Surface Laptop 4
Surface Laptop 4 /Dok. blogs.windows.com/

CerdikIndonesia - Era digital saat ini laptop jadi salah satu kebutuhan dalam menunjang karir. Dibutuhkan produk laptop yang performanya bagus agar pekerjaan dapat terselesaikan dengan lancar dan efektif.

Ada beberapa tips membeli laptop untuk membantu pekerjaan yang dapat diterapkan agar Anda tak salah beli laptop.

Pilihan produk laptop terus berkembang saat ini semakin beragam. Spesifikasinya juga berbeda-beda dengan kapabilitas bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Baca Juga: Samsung Galaxy Tab A7s Lite Resmi Rilis! Harga 2 Jutaan Dapat Memori Eksternal MicroSd 1TB

Pastikan untuk teliti memilih dengan bijak produk laptop yang tepat agar tidak menyesal kemudian hari.

Kali ini ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan sebagai pertimbangan membeli laptop untuk bekerja. Tentunya tips-tips ini bisa disesuaikan dengan bijak terkait kebutuhan pekerjaan serta selera pribadi masing-masing.

Bagaimana Tips Membeli Laptop yang Tepat untuk Kerja?

Pilihan laptop yang tepat akan membuat pekerjaan Anda lebih efisien untuk diselesaikan. Jika performa laptop yang dipakai sesuai kebutuhan dan kapasitas, maka pekerjaan bisa selesai dengan efektif. Berikut ini adalah 7 cara atau tips yang bisa dicoba ketika membeli laptop untuk keperluan kerja:

1. Tentukan Batasan Anggaran

Pertama, tentukan dulu batasan anggaran yang akan dipakai untuk membeli laptop. Pilihan produk laptop sangatlah banyak dan harganya bervariasi. Jika tidak ditentukan batasan anggaran maka pilihan jenis laptopnya akan semakin banyak dan membuat Anda bingung.

Jika sudah tahu mematok kisaran dana yang disediakan untuk membeli laptop maka segera cari tahu produk laptop apa saja yang harganya sesuai. Buat daftar jenis laptop dari berbagai merek sehingga mudah terseleksi mana yang bisa dijadikan pilihan. Ini akan sangat mempermudah Anda untuk menemukan pilihan produk laptop terbaik.

Baca Juga: Samsung Galaxy Z Fold 2 Edisi Terbatas Akan Berkolaborasi Dengan Aston Martin

 

2. Tentukan Tipe Laptop

Pilihan tipe laptop pun saat ini sangat beragam. Anda harus tentukan dulu tipe laptop seperti apa yang ingin dibeli. Misalnya, apakah butuh laptop touchscreen, laptop fleksibel yang bisa dilipat dan diputar, atau mungkin laptop standar pada umumnya.

Pilihan tipe laptop ini harus disesuaikan dengan jenis profesi Anda. Jangan asal beli laptop yang bagus tapi ternyata tidak sesuai dengan kebutuhan sehingga tidak optimal. Akan sia-sia jika laptop canggih dan spesifikasinya gahar tapi hanya digunakan operasional yang ringan. Akan lebih sesuai jika laptop tersebut digunakan dengan pekerjaan operasional tinggi, agar tidak terjadi lag atau freeze.

 

3. Tentukan Pilihan Sistem Operasi

Selanjutnya pahami terlebih dahulu jenis sistem operasi laptop yang akan digunakan. Ini menjadi poin utama untuk diperhatikan saat akan memilih laptop. Sistem operasi akan berpengaruh pada pengalaman Anda sebelumnya menggunakan sistem teknologi informasi. Ada beberapa pilihan sistem operasi laptop yang bisa Anda temukan.

Mulai dari Windows yang sangat populer di Indonesia, ada macOS yang cukup prestise dengan banderol lumayan tinggi. Lalu ada juga pilihan sistem operasi Linux dan Chrome OS. Jika Anda sebelumnya menggunakan sistem operasi yang serupa, sebaiknya menggunakannya kembali pada laptop yang akan dibeli. Hal ini meminimalisir waktu untuk belajar ulang sistem operasi yang baru anda kenal, disisi lain Anda harus lekas menggunakannya untuk bekerja.

 

4. Cek Ketahanan Baterai

Daya baterai sangat penting untuk dipertimbangkan jika Anda butuh produk laptop untuk kepentingan pekerjaan. Sangat disarankan untuk memilih laptop yang ketahanan baterainya cukup lama dengan kapasitas yang lebih besar. Hal ini akan membantu Anda untuk bisa bekerja lebih optimal dengan mobilitas yang tinggi, tanpa khawatir mencari daya listrik tambahan.

Sesuaikan juga kapasitas daya baterai laptop pilihan Anda dengan jenis pekerjaan. Misalnya, laptop akan digunakan untuk kepentingan pekerjaan desain yang memakan daya cukup besar. Jika ini merupakan kebutuhan Anda maka pilihlah jenis laptop yang daya baterainya lebih besar.

Baca Juga: Mau Beli Hp Baru? Berikut Daftar Harga HP Samsung

 

5. Perhatikan Versi Prosesor

Salah satu tips membeli laptop untuk kerja adalah dengan memperhatikan jenis prosesornya. Prosesor ini bisa diasumsikan sebagai inti atau otak dari sistem operasi sebuah laptop. Jelas sekali bahwa performa laptop tersebut akan ditentukan oleh versi prosesornya.

Mengikuti perkembangannya, versi prosesor yang terbaru memiliki performa yang lebih tangguh performanya dan canggih. Namun, bukan berarti Anda harus selalu membeli laptop dengan prosesor terbaru, perlu disesuaikan dengan kebutuhan kinerja Anda.

6. Kapasitas RAM yang Sesuai

Tentukan laptop yang kapasitas RAM-nya sesuai dengan kebutuhan. Kapasitas RAM ini juga penting karena akan mempengaruhi performa laptop. Semakin besar kapasitas RAM-nya maka performa laptop bisa semakin lancar. Selain itu, laptop lebih cepat dalam memproses perintah pemrograman yang dijalankan.

Pada umumnya kapasitas RAM yang dinilai memadai bagi karyawan adalah 8 GB. Namun untuk jenis profesi tertentu seperti programmer dibutuhkan kapasitas RAM yang lebih besar yakni 16 GB atau bahkan lebih besar. Jika dirasa RAM laptop yang telah anda pilih masih kurang, biasanya terdapat slot dalam laptop yang masih tersedia untuk menambah RAM sesuai yang dibutuhkan.

7. Kenali Fitur Unggulan

Hal berikutnya yang juga perlu dilakukan adalah mempertimbangkan fitur unggulan laptop. Tentu saja Anda berharap bisa bekerja menggunakan laptop yang punya banyak kelebihan. Anda perlu menambah wawasan mengenai kelebihan fitur yang ditawarkan. Misalnya, fitur laptop yang telah mendukung penyimpanan SSD, jadi lebih cepat dalam proses perpindahan ataupun mengolah data.

Hal ini penting untuk dipertimbangkan agar Anda bisa mendapat produk laptop yang berkualitas baik. Tentu saja sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Pastikan kelebihan yang ada pada laptop bisa memadai kebutuhan dan memfasilitasi Anda dalam bekerja.

8. Beli Laptop Berkualitas secara Online

Salah satu produk laptop yang memiliki kualitas unggulan dan cocok digunakan untuk bekerja sehari-hari adalah laptop Asus. Produk laptop keluaran Asus memiliki spesifikasi yang memadai untuk menyelesaikan urusan pekerjaan. Anda pun bisa mendapatkan produk laptop ini di marketplace seperti Blibli.

Blibli menyediakan pilihan produk laptop dari Asus dengan kualitas original terbaik. Transaksi pembelian laptop di Blibli terjamin aman dan menguntungkan. Anda bisa mendapatkan laptop asli berkualitas terbaik dengan penawaran harga terbaik.

Segera dapatkan laptop kerja Anda di Blibli. Semoga ulasan tersebut dapat memudahkan Anda menentukan pilihan laptop yang tepat guna mendukung karir Anda lebih optimal.***

Editor: Safutra Rantona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x