Sempat Dirawat Karena Positif Covid 19, Syekh Ali Jaber Tutup Usia

- 14 Januari 2021, 10:55 WIB
Syekh Ali Jaber saat tengah dalam perawatan medis di rumah sakit.
Syekh Ali Jaber saat tengah dalam perawatan medis di rumah sakit. / /instagram/@syekh_muhammad_jaber//

CERDIK INDONESIA - Ulama Indonesia asal Madinah, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pagi ini, Kamis 14 Januari pukul 8.30 WIB karena Covid 19.

Syekh Ali Jaber sebelumnya diinyatakan postif Covid-19 sejak akhir Desember 2020.

Beliau mendapat perawatan intens di rumah sakit. Kondisinya sempat turun sehingga harus masuk ke ruang ICU. 

Baca Juga: WASIAT Syech Ali Jaber Sebelum Meningal Dunia, Beliau Ingin Dimakamkan di Lombok Nusa Tenggara Barat

Meski begitu, Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, Syekh Ali Jaber sudah dinyatakan Negatif Covid-19.

Hal tersebut ditegaskan langsung oleh salah satu kerabat almarhum, Ustaz Yusuf Mansur melalui akun Instagramnya.

"Benar Syeikh Ali wafat. 08.30, sudah dalam keadaan negatif covid, di RS Yarsi Cempaka Putih Jakarta," tulis Yusuf Mansur di akun Instagramnya.

Syekh Ali Jaber meninggal di usia 44 tahun di RS Yarsi, Jakarta Pusat.***

 

Editor: Arjuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x