Peringatan HUT GAM, Kapolda Aceh: Jaga Perdamaian Aceh yang Sedang Kondusif

- 4 Desember 2020, 07:33 WIB
Kapolda Aceh Irjen Pol Wahyu Widada
Kapolda Aceh Irjen Pol Wahyu Widada /Dok JMSI

 

CerdikIndonesia - Kepala Polda Aceh, Inspektur Jenderal Polisi Wahyu Widada, menyerukan seluruh elemen masyarakat Aceh untuk menjaga perdamaian.

"Mari jaga perdamaian dan kedamaian yang berlangsung di Aceh. Aceh saat ini dalam keadaan kondusif. Keamanan dan ketertiban tetap terjaga," kata Widada, di Banda Aceh, Kamis, 3 Desember 2020.

Baca Juga: HUT GAM, eks Pejuang Diinstruksikan Doa dan Santuni Yatim

Keadaan kondusif saat ini membuat masyarakat Aceh aman dan bisa beraktivitas dengan tenang, baik bekerja maupun beribadah.

Selain itu, pemerintah juga melaksanakan geliat pembangunan.

Baca Juga: Buru Kelompok Teror MIT: 11 Orang Kabur, 7 Ditembak Mati

Widada juga mengingatkan jangan menimbulkan kerumunan. Sebab, pandemi Covid-19 masih berlangsung.

"Kami ingatkan jangan berkerumunan. Silakan laksanakan kegiatan seperti yang disampaikan Muzakir Manaf, seperti kenduri, syukuran, tidak berkerumunan," kata dia, yang juga menyinggung agar masyarakat umum menjaga ketertiban dan kedamaian pada 4 Desember.

Baca Juga: Melancarkan Rezeki! 4 Amalan Utama di Hari Jum'at

Manaf merupakan bekas panglima GAM, yang juga ketua Komite Peralihan Aceh, suatu organisasi bekas-bekas anggota GAM.

Sebelumnya, Kepala Bidang Humas Polda Aceh, Komisaris Besar Polisi Pol Ery Apriyono, menyebutkan, Polda Aceh dan jajaran meningkatkan patroli menjelang peringatan hari lahir GAM yang diperingati setiap 4 Desember.

Baca Juga: 7 Larangan Dalam Salat Jumat Agar Ibadah Tak Sia-Sia

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x