Anggota DPR Bambang Purwanto Sudah Peringatkan Edhy Prabowo

- 25 November 2020, 10:07 WIB
Menteri KKP, Edhy Prabowo yang ditangkap KPK, Rabu 25 November 2020 dini hari.
Menteri KKP, Edhy Prabowo yang ditangkap KPK, Rabu 25 November 2020 dini hari. /Instagram.com/@edhy.prabowo

CERDIK INDONESIA – Kini nama Edhy Prabowo menjadi ramai diperbincangkan publik. Pasalnya menteri pengganti Susi Pudjiastuti ini ditangkap OTT KPK mengenai ekspor benur.

Anggota komisi IV DPR, Bambang Purwanto mengaku telah memperingatkan menteri KKP tersebut untuk berhati-hati mengenai ekspor benih lobster.

Ia mengatakan ekspor benih lobster ini akan menuai bbanyak sorotan, apalagi menteri sebelumnya yaitu Susi Pudjiastuti secara terang-terangan menolak untuk eskpor benih lobster.

Baca Juga: Edhy Prabowo Di Tangkap KPK Terkait Korupsi Ekspor Benur, Harta Kekayaannya Mencapai 7,4 Miliar!

Baca Juga: Karier Edhy Prabowo Sebelum Menjadi Menteri KKP, dari Anggota DPR Hingga Komisaris Perusahan Prabowo

Dan penolakan Susi ini mendapat dukungan dari para nelayan dan masyarakat.

Sehingga Purwanto mengingatkan Edhy untuk lebih bberhati-hati lagi. Mekanisme dan tata cara juga harus di cermati dengan sangat baik.

“Di era keterbukaan ini, semua bisa memantau setiap kebijakan. Dan di komisi IV (DPR) sudah sering kami ingatkan,” tutur Purwanto, Rabu 25 November 2020.

Baca Juga: Menteri KKP Edhy Prabowo Diduga Korupsi Ekspor Benur

Halaman:

Editor: Arjuna

Sumber: ANTARA


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x