Gitaris Legendaris Eddie Van Halen Meninggal Dunia, Apa Penyebabnya?

7 Oktober 2020, 20:46 WIB
Eddie Van Halen Memainkan Gitar Frankenstrat /ajc.com

CerdikIndonesia - GITARIS EDDIE VAN HALEN TUTUP USIA SETELAH BERJUANG MELAWAN KANKER

 

Kabar duka tengah meliputi industri musik Amerika Serikat (AS), musisi dan gitaris legendaris Eddie Van Halen meninggal dunia pada selasa 6 oktober 2020

Baca Juga: Jangan Lewatkan, Tayangan Menarik Trans 7 Hari Ini 7 Oktober 2020!

Eddie Van Halen, merupakan gitaris legendaris dari band rock asal California, Van Halen yang naik daun sejak media 70an.

Berita meninggal nya Gitaris legendaris tersebut disampaikan anaknya sendiri, Wolfgang Van Halen melalui laman Twitter-nya.

“Dia adalah ayah terbaik yang pernah saya minta. Setiap momen yang saya bagikan dengannya di dalam dan di luar panggung adalah sebuah hadiah. Hati saya hancur dan saya rasa saya tidak akan pernah pulih sepenuhnya dari kehilangan ini,” katanya.

Baca Juga: Key SHINee Resmi Menyelesaikan Wajib Militernya, Ia Pun Memamerka Fotonya!

Gitaris yang lahir di Belanda ini meninggal setelah berjuang melawan kanker tenggorokan.

Eddie pernah mengalami kecanduan alkohol dan narkotika, hingga akhirnya mengaku telah lepas dari kecanduannya sejak tahun 2008. 

Kendati demikian, Eddie Van Halen dikenal publik sebagai gitaris yang bertalenta.

Eddie membentuk Van Halen pada tahun 1974 bersama kakaknya, Alex sebagai drummber beserta bassist Michael Anthony dan vokalis David Lee Roth.

Baca Juga: Krystal f (x) Terlibat di Film Terbaru More Than Family, Berperan Sebagai Apa?

Van Halen tercatat sebagai satu di antara 20 musisi dengan penjualan terbanyak serta berhasil mendapatkan multi platinum selama lima tahun beruntun.

Kelima album itu adalah Van Halen II (1979), Women and Children First (1980), Fair Warning (1981), Diver Down (1982) dan (1984).

Majalah Rolling Stone menempatkan Eddie Van Halen pada urutan ke-8 dalam daftar 100 gitaris terhebat sepanjang masa.

Selain berkarya bersama Van Halen, Eddie juga berkolabirasi dengan musisi lainya. Termasuk membantu dalam demo untuk lagu ‘Christine Sixteen,’ dan ‘Tunnel of Love’ bersama bassist Gene Simmons.

Editor: Shela Kusumaningtyas

Tags

Terkini

Terpopuler