Pororo si Kucing Viral dan Menggemaskan di TikTok Diduga Telah Diculik Oleh Seorang Pria di Kota Bandung

28 Mei 2022, 22:52 WIB
Kabar hilangnya kucing Pororo sontak menjadi topik pembicaraan di mesia sosial Twitter. Benarkah Pororo dicuri? /

CERDIK INDONESIA - Pororo si Kucing viral dan menggemaskan di TikTok dikabarkan hilang di Kota Bandung pada hari ini yaitu Sabtu, 28 Mei 2022.

Cici Chania yaitu sang pemilik dari kucing menggemaskan bernama Pororo mengatakan bahwa Pororo telah hilang di sekitar Margahayu atau Rancabolang.

Diketahui bahwa Margahayu dan Rancabolang sendiri dekat dengan Jalan Jupiter, Kota Bandung, Jawa Barat.

Menurut sang pemilik Pororo yaitu Cici, dirinya kehilangan Pororo di sekitaran gudang penyimpanan Aqua.

Setelah di telusuri jejak Pororo oleh Cici, ternyata Pororo sudah menghilang dan tidak dapat ditemukan.

Cici Chania selaku pemilik dari Pororo berharap bahwa masyarakat di Kota Bandung khususnya Margahayu atau Rancabolang dapat membantu menemukan Pororo yang telah menghilang.

Aku mau ngasih kabar duka, Pororo hilang. Temen-temen yang khusus daerah Bandung, tolong bantu cariin, ya,” tulis Cici di akun TikToknya yaitu @cicichania96.

Bahkan kabar kehilangan Pororo sendiri menjadi sebuah trending di kanal sosial Media Twitter.

Bahkan saat artikel ini ditulis, sudah terdapat 81,5 Ribu Tweet mengenai berita hilangnya Pororo.

Dikabarkan beberapa warganet sempat melihat Pororo berjalan-jalan namun tidak bersama pemiliknya yaitu Cici Chania.

Bahkan salah satu warganet di TikTok dengan username Blueberry mengatakan bahwa dirinya melihat Pororo telah dibawa oleh seorang bapak-bapak.

"Haiii kak, aku liat pororo di griya tapi di bawa sama bapa-bapa, soalnya aku rumah di Rancabolang" tulisnya dilansir oleh Cerdik-Indonesia dari akun TikTok dengan username Blueberry.

Melihat tulisan tersebut, sontak sang pemilik Pororo langsung kaget dan mengatakan bahwa kenapa tidak menegur pria yang membawa Pororo.

"Ya Allah, kenapa kakak ga negur bapaknya" tulis Cici Chania dengan ekspresi sedih.

Bahkan beberapa warganet menyarankan Cici untuk segera mengunjungi pasar hewan di sekitaran Margahayu atau Rancabolang.

Warganet khawatir bahwa Pororo diculik untuk dijual demi kepentingan pribadi seseorang yang membawa Pororo.

Hingga saat artikel ini ditulis, Cici Chania masih terus mencari Pororo dan berharap bahwa warga Kota Bandung dapat membantunya mencari Pororo.

***

Editor: Susan Rinjani

Tags

Terkini

Terpopuler