FINAL BRAZIL VS ARGENTINA COPA AMERICA 2021: Fakta, Statistik, dan Pemain Kunci, Messi Kayaknya Gagal Lagi Deh

10 Juli 2021, 21:00 WIB
Potret tim Argentina (kiri) dan Brazil (kanan). /Reuters

CERDIKINDONESIA - Lionel Messi akan memimpin Argentina di final Copa America 2021.

Dengan sadar itu bisa menjadi kesempatan terakhir yang dia miliki untuk memenangkan trofi bersama Argentina.

Serta mengakhiri kesialan saat melawan Brazil, akan menjadi hadiah termanis sepanjang karirnya.

Baca Juga: FINAL COPA AMERICA 2021: Warga Brazil Dukung Lionel Messi dan Argentina, Neymar Kesal!

Messi memegang rekor untuk penampilan dan gol terbanyak bagi Argentina.

Dan karirnya di level klub bersama Barcelona akan secara intrinsik menjadi warisan untuk sepak bola ke depannya.

Tapi, tetap ada rasa frustrasi yang mengganggu sehubungan dengan waktunya bersama Argentina.

Mengingat dia belum memenangkan turnamen internasional besar bersama timnas.

Cristiano Ronaldo, Pele, dan Diego Maradona, mereka semua menikmati kesuksesan di panggung internasional.

Meskipun tidak adil untuk mengatakan, bahwa warisan Messi tidak akan menyamai mereka tanpa gelar bersama Argentina.

Namun, itu adalah fakta yang akan terus digunakan untuk meremehkannya.

Baca Juga: FINAL BRASIL VS ARGENTINA: 10 Pemain Terbaik Copa America 2021, Lionel Messi Ungguli Neymar

Ini akan menjadi final kelimanya bersama Argentina, dan dia kalah di empat pertandingan sebelumnya.

Tetapi, apakah Argentina akan dianggap sebagai favorit di Piala Dunia tahun depan? Mungkin tidak.

Dan yang menghalangi adalah mantan rekan setimnya di Barca, Neymar.

Yang akan memainkan final besar pertamanya untuk Brazil.

Bintang PSG biasanya sangat memikat untuk ditonton.

Dan Brazil akan berharap penampilannya di depan gawang meningkat.

Baca Juga: PREDIKSI BRAZIL VS ARGENTINA COPA AMERICA 2021: Duel Panas Neymar Messi, Berikut Fakta dan Statistiknya

Tidak ada pemain lain di Copa America 2021 yang boros seperti Neymar.

Ia kehilangan delapan peluang besar, merupakan yang terbanyak dari siapa pun di Copa America 2021.

PEMAIN KUNCI

Brazil – Lucas Paqueta

Karir klub Paqueta mungkin tidak terlalu menonjol setelah kepindahannya ke AC Milan.

Namun, turnamen ini telah mewakili sesuatu dari kisah "kedewasaan" baginya di panggung internasional.

Dia menuju ke final dengan Neymar sebagai pencetak gol terbanyak Selecao, 2 gol.

Memang, dia belum memiliki assist, tetapi 1,56 xA (Expected Assist)-nya menjadi peringkat ketiga.

Hanya Messi (2,93) dan Neymar (2,34) yang lebih baik darinya.

Baca Juga: PREDIKSI BRAZIL VS ARGENTINA COPA AMERICA 2021: Preview, Statistik, H2H, Formasi, dan Pemain Kunci Kedua Tim

Paqueta dikecewakan oleh penyelesaian akhir yang buruk oleh rekannya.

Tetapi, setidaknya peluangnya mengalir.

Argentina – Lautaro Martinez

Jumlah gol Lautaro sama seperti Messi (empat gol, termasuk satu penalti).

Lautaro (3) adalah satu-satunya pemain yang mencetak gol lebih dari dua pertandingan di turnamen tahun ini.

Meskipun ia telah melewatkan lima peluang besar, namun striker Inter Milan secara konsisten berbahaya.

Dengan 0,88 xG per 90 menitnya setelah Neymar (1,03), di antara para pemain yang telah bermain setidaknya 180 menit.

Baca Juga: BRAZIL VS ARGENTINA COPA AMERICA 2021: Messi Pecahkan Rekor Maradona Pele Jika Mencetak Gol dan Juara

FAKTA STATISTIK

1. Brazil akan memainkan final ketujuh mereka dalam 11 edisi terakhir Copa America.

Mereka menang dalam lima penampilan terakhir mereka di final (1997, 1999, 2004, 2007, dan 2019).

Kekalahan terakhir Brazil di final Copa America adalah pada tahun 1995.

Setelah kalah dari Uruguay dalam drama adu penalti.

2. Brazil tidak pernah kalah dalam pertandingan sistem gugur di Copa America (M7 S6) sejak 2001.

Sejak itu, mereka tereliminasi melalui adu penalti (2011 dan 2015).

Atau langsung tersingkir di babak penyisihan grup (2016).

Baca Juga: COPA AMERICA 2021: 5 Pemain Menurut Bintang Brazil Neymar yang Lebih Hebat Darinya

3. Brazil telah mencapai final di semua edisi Copa America yang dimainkan di tanah Brazil (6, termasuk 2021).

Dan di 5 pertandingan final sebelumnya di tanah mereka, Brazil selalu meraih kemenangan.

4. Argentina akan memainkan final keenam mereka di Copa America sejak 1993.

Ini akan menjadi ketiga kalinya dalam periode ini, di mana mereka melawan Brazil di final.

Dan Argentina gagal menang melawan Brazil dalam dua pertandingan terakhirnya.

Baca Juga: PREDIKSI ITALIA VS INGGRIS EURO 2020: Fakta, Statistik, H2H, Formasi, dan Skor Akhir, Pertempuran Sengit!

5. Messi telah mencetak lima gol melawan Brazil.

Menjadikan Selecao sebagai lawan favorit kedua Messi setelah Ekuador (6 gol).***

Editor: Kurniawan Rio

Sumber: Opta

Tags

Terkini

Terpopuler