5 Puisi Sapardi Djoko Damono Tentang Hujan

- 18 November 2020, 12:05 WIB
Sapardi Djoko Damono
Sapardi Djoko Damono /instagram @damonosapardi

CerdikIndonesia – Sapardi Djoko Damono telah tutup usia pada Juli lalu. Namun, sederet karyanya terus dikenang.

Ia merupakan sastrawan Indonesia yang kerap membuat puisi romantis sederhana. Berikut puisi-puisinya tentang hujan.

1. Hujan Bulan Juni

tak ada yang lebih tabah
dari hujan bulan Juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu

tak ada yang lebih bijak
dari hujan bulan Juni
dihapusnya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu

tak ada yang lebih arif
dari hujan bulan Juni
dibiarkannya yang tak terucapkan
diserap akar pohon bunga itu

2. Kuhentikan Hujan

Kuhentikan hujan
Kini matahari merindukanku, mengangkat kabut pagi perlahan

Ada yang berdenyut dalam diriku
Menembus tanah basah
Dendam yang dihamilkan hujan
Dan cahaya matahari
Tak bisa kutolak

Halaman:

Editor: Arjuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x