Doa Lancar Rezeki dan Dikabulkan Keinginan, Mulai Amalkan Bacaannya!

- 2 September 2022, 23:55 WIB
Ilustrasi berdoa
Ilustrasi berdoa //Foto: jcomp/freepik/

CERDIK INDONESIA - Setiap orang sudah tentunya ingin jika jalan rezekinya dilancarkan oleh Allah SWT. Meskipun manusia harus berusaha dan menjemput rezeki tersebut, namun sebagai hamba diharuskan juga untuk bertawakal dan berdoa kepada Allah agar rezekinya tersebut berkah.

Selain meminta rezeki, dengan memanjatkan doa dilancarkan rezeki maka harapannya adalah rezeki yang diberikan bisa terhindar dari kemaslahatan, senantiasa dilindungi, dan dilancarkan dalam  menjemputnya.

Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam surat Al-Mu’min ayat 60 yang artinya:

Baca Juga: Doa Qunut, Bacaan Beserta Terjemahanya Dalam Bahasa Indonesia

"Berdoalah kepada-Ku, Aku akan mengabulkannya. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina."

Melansir dari situs NU online berikut adalah doa lancar rezeki yang bisa dibaca:

"Allahumma yaa ghaniyyu ya hamiid yaa mubdi'u yaa mu'iid yaa rahiimu yaa waduud, aghninii bi halaalika 'an haraamika wakfini bi fadhlika 'amman siwaaka wa shallallahu 'alaa muhammadin wa aalihi wa sallam."

Artinya:

"Wahai Allah, wahai Dzat Yang Maha Kaya, wahai Dzat Yang Maha Terpuji, wahai Dzat Yang memulai, wahai Dzat yang mengembalikan, wahai Dzat yang mencintai. Cukupilah kami dengan kehalalan-Mu dari keharaman-Mu. Cukupilah kami dengan anugerah-Mu dari selain Engkau semoga Allah melimpahkan rahmat dan salam atas junjungan kita Nabi Muhammad, keluarga dan sahabat beliau."

Baca Juga: Belum Juga Dikaruniai  Anak? Coba Amalkan Bacaan Doa Cepat Diberi Keturunan Yang Diamalkan Nabi Zakaria AS

Halaman:

Editor: Kurniawan Rio

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x