PESAN ALM SYEKH ALI JABBER! Jangan Kelewatan Berkah Amalan Utama di Hari Jum'at

7 Juni 2022, 16:05 WIB
Foto Syehk Ali Jaber , pendakwah kondang /

CERDIKINDONESIA  Hari Jum’at merupakan hari yang memiliki keutamaan bagi umat Muslim.

Dikutip dari ceramah Syekh Ali Jaber melalui akun YouTube. Ia menjelaskan amalan-amalan yang utama dilakukan pada hari Jum’at.

1. Perbanyak shalawat kepada Nabi

أَكْثِرُوا عَلَىَّ مِنَ الصَّلاَةِ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ فَإِنَّ صَلاَةَ أُمَّتِى تُعْرَضُ عَلَىَّ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ ، فَمَنْ كَانَ أَكْثَرَهُمْ عَلَىَّ صَلاَةً كَانَ أَقْرَبَهُمْ مِنِّى مَنْزِلَةً

“Perbanyaklah shalawat kepadaku pada setiap Jum’at. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jum’at. Barangsiapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (HR. Baihaqi).

2. Jangan lupa membaca Al-Kahfi

مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ فِى يَوْمِ الْجُمُعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّورِ مَا بَيْنَ الْجُمُعَتَيْ

Barangsiapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jum’at, dia akan disinari cahaya di antara dua Jum’at

Al-Kahfi membaca 110 ayat. Syekh Ali Jaber memberikan strategi dalam membaca Al-Kahfi, yaitu bisa dibagi dalam pembacaannya atau tidak sekaligus. Kalau belum bisa membaca, bisa menyimak.

 

Baca Juga: Masih Bingung Urutan Zikir Usai Sholat? Simak Ulasan Berikut

3. Berdoa

عَن أبي هريرة رضي الله عنه أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ ﷺ ذَكَرَ يَوْمَ الجُمُعَةِ، فَقَالَ:  فِيه سَاعَةٌ لا يُوَافِقه عَبْدٌ مُسلِمٌ، وَهُو قَائِمٌ يُصَلِّي يسأَلُ اللَّه شَيْئًا، إِلاَّ أَعْطَاهُ إِيَّاه

“Di hari Jum'at terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang hamba Muslim yang dia berdiri melaksanakan sholat lantas dia memanjatkan suatu doa pada Allah bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberi apa yang dia minta.” (HR Bukhari dan Muslim). 

Ada satu waktu di hari Jum’at yang baranhgsiapa berdoa di saat itu, maka doanya tidak akan ditolak.

Ulama berbeda pendapat tentang waktu itu, tapi pendapat paling kuat untuk diterima doanya, yaitu satu jam sebelum maghrib atau sesudah ashar.

4. Bersedekah di subuh hari

Di Al-Qur’an, Allah SWT banyak menggandeng infaq, sedekah, dan sholat.

 

Baca Juga: WAW! Bacalah 5 Surat Pendek Ini, Membaca Al-Ikhlas 3 Kali Ibarat Khatam Al-Qur’an

Ibrahnya adalah sebagai cara Allah mendatangkan rezeki seseorang dengan menjaga sedekah selepas shalat. Selepas subuh ada malaikat berdoa.

مَا مِنْ يَوْمٍ يُصْبِحُ الْعِبَادُ فِيهِ إِلاَّ مَلَكَانِ يَنْزِلاَنِ فَيَقُولُ أَحَدُهُمَا اللَّهُمَّ أَعْطِ مُنْفِقًا خَلَفًا ، وَيَقُولُ الآخَرُ اللَّهُمَّ أَعْطِ مُمْسِكًا تَلَفًا

“Tidaklah ada suatu hari pun di mana hamba-hamba Allah masuk pada waktu pagi harinya, kecuali ada dua malaikat yang turun. Maka salah satu di antara mereka berdoa, “Ya Allah berikanlah ganti kepada orang-orang yang berinfak.” Dan malaikat yang lainnya berdoa, “Ya Allah berikanlah kerugian kepada orang-orang yang menahan hartanya.” (HR. Bukhari dan Muslim).***

Editor: Safutra Rantona

Tags

Terkini

Terpopuler