Umumkan Pensiun dari Dunia Sepakbola, Ini Salam Perpisahan Ozil yang Bikin Penggemar Menangis

- 22 Maret 2023, 20:44 WIB
Mesut Ozil resmi pensiun dari sepak bola profesional
Mesut Ozil resmi pensiun dari sepak bola profesional /Tangkapan layar @M10 official

CerdikIndonesia - Mesut Ozil, pemain bintang asal Jerman itu resmi pensiun dari sepakbola.

 

Pengumuman tersebut berasal langung dari postingan Mesut Ozil di Instagram @m10_official, pada Rabu, 22 Maret 2023.

"Halo semuanya, setelah melakukan pertimbangan, saya memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola profesional. Saya punya kesempatan istimewa untuk jadi pemain sepak bola profesional selama hampir 17 tahun dan saya merasa berterima kasih atas kesempatan yang ada."

Baca Juga: 5 Daftar Masjid Jogja yang Menyediakan Takjil Berbuka Puasa: Salah Satunya Masjid UIN Sunan Kalijaga

"Sungguh sebuah perjalanan yang luar biasa berisi momen-momen tak terlupakan dan penuh emosi. Saya ingin berterima kasih pada klub-klub saya, Schalke 04, Werder Bremen, Real Madrid, Arsenal FC, Fenerbahce, Basaksehir."

"Dan para pelatih yang juga memberikan dukungan kepada saya, serta para rekan setim yang menjadi teman-teman saya," tulis Mesut Ozil pada akun Instagram resminya.

Tidak sampai situ, Ozil juga berterima kasih kepada keluarga dan para fans yang telah mendukungnya sampai saat ini.

Baca Juga: Daftar dan Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Euro 2024: Terdapat 2 Big Match

"Ucapan terima kasih spesial juga saya utarakan pada keluarga saya dan sahabat-sahabat saya. Mereka adalah bagian dari perjalanan saya sejak hari pertama dan memberikan banyak cinta dan dukungan, baik ketika momen indah maupun momen buruk."

"Terima kasih pada seluruh penggemar yang menunjukkan banyak cinta pada saya tak peduli dengan kondisi yang ada dan tak peduli klub mana yang sedang saya bela," ujar Ozil.

Ketika bermain dengan Real Madrid, Mesut Ozil mengantar tim tersebut menjadi juara La Liga bersama Cristiano Ronaldo dkk. 

Baca Juga: Prediksi Skor San Marino vs Irlandia Utara Kualifikasi Euro 2024, Siapa yang Menang?

Ozil juga membawa Arsenal juara Piala FA tiga kali. Prestasi terbaiknya adalah membawa Timnas Jerman jadi juara Piala Dunia pada 2014.

Ketika bermain di Spanyol, Ozil mendapat julukan sebagai El Buho (Si Burung Hantu) karena permainannya yang sangat cerdas dan kemampuan passing yang begitu teliti meliputi sudut yang luas.

***

Editor: Yuan Ifdhal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x