Habib Rizieq Bersiap Konsolidasi ke Seluruh Indonesia, Kapan Dimulainya?

- 15 November 2020, 12:59 WIB
Tangkapan layar Habib Rizieq Syihab dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang disiarkan langsung saluran YouTube Front TV.*
Tangkapan layar Habib Rizieq Syihab dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang disiarkan langsung saluran YouTube Front TV.* /YouTube @Front TV

CerdikIndonesia - Belum sebulan berada di tanah air, Imam Besar Front Pembela Islan (FPI) telah memiliki sederet jadwal agenda. 

 

Habib Rizieq diketahui akan melakukan tablig akbar keliling ke berbagai daerah Indonesia. 

Baca Juga: Sah Persunting Najwa Shihab Putri Habib Rizieq, Irfan Alaydrus Tampil di Depan Publik

Selain berceramah, Habib Rizieq dan pendukung FPI akan menggalang kekuatan untuk menyebarkan revolusi akhlak. 

 

"Akhirnya saya kabarkan insyaallah setelah nanti saya istirahat beberapa hari, agar kondisi betul-betul fit saudara, saya dengan DPP pengurus FPI akan keliling Indonesia. Kita akan datangi setiap provinsi, kita ajak semua umat, dan kita akan melakukan koordinasi dan konsolidasi untuk revolusi akhlak," ujar Habib Rizieq saat mengisi ceramah di acara Maulid Nabi Muhammad SAW, seperti ditayangkan di YouTube Front TV, Minggu 15 November 2020. 

Baca Juga: 1,152T Usulan Kemenag untuk Subsidi Guru Honorer Disetujui Kemenkeu

Ia pun mewanti-wanti jangan ada pihak yang menggagalkan tablig akbar atau konsolidasi yang telah ia rencanakan. 

Halaman:

Editor: Shela Kusumaningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x