Kamu Bisa Tetap Menjaga Bumi dengan Cara-cara Menyenangkan Berikut Ini. Yuk, Disimak!

- 22 April 2022, 12:20 WIB
Ilustrasi hari bumi./Instagram @ppm_rahmatulasri
Ilustrasi hari bumi./Instagram @ppm_rahmatulasri /

Apa yang bisa kamu lakukan? Pertama, tentu saja kamu harus punya komitmen. Kedua, buat self-reward untuk dirimu sendiri. Tentukan target waktu. Misalnya, jika dalam sehari atau seminggu kamu bisa konsisten membuang sampah pada tempatnya, kamu akan menghadiahi dirimu sendiri sesuatu yang kamu suka seperti minuman atau makanan ringan favoritmu.

Ini juga bisa membantu kamu untuk  menerapkan diet sehat, lho. Jadi, satu minggu aktivitas membuang sampah, dihargai satu jenis cheat meal. Percaya, deh! Kepuasan terbesar adalah saat kita mampu mengalahkan kekurangan diri kita sendiri.

Kerja Bakti Lingkungan Menyenangkan

Siapa bilang kerja bakti lingkungan itu lelah dan menjemukan? Kamu bisa kok buat kegiatannya jadi menyenangkan,

Hadirlah dalam kegiatan kerja bakti di lingkunganmu. Kalau belum ada, maka sekarang waktu yang tepat untuk jadi pemberi usulan.

Baca Juga: Johnny Depp Putuskan Enggan Berperan sebagai Jack Sparrow, Alasannya Berhubungan dengan Amber Heard

Agar tidak membosankan, selagi kegiatan, beberapa orang bisa memutar musik atau lagu-lagu ceria. Indonesia punya dangdut, bukan? Hehehe. Kamu bisa memutarnya untuk membangkitkan semangat  para warga di lingkunganmu selama kerja bakti berlangsung. Setelah kegiatan kerja bakti selesai, beberapa potong makanan dan minuman ringan mungkin merupakan usulan yang bagus sebagai pembayar lelah.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat membuatmu mengenal lingkungan sosial dan mempererat persatuan antar warga. Kamu bisa punya lingkungan yang bersih sekaligus lingkup pergaulan yang semakin luas.

Demikian tips menjaga bumi tanpa kehilangan kesenangan. Kamu have fun, bumi pun senang! Selamat hari bumi!***

Halaman:

Editor: Susan Rinjani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah