WADUH! Mulai Besok, Harga Pertamax Kini Resmi Naik Jadi 12.500 Rupiah Per Liter

- 31 Maret 2022, 23:45 WIB
UPDATE Harga BBM Pertamax Naik Jadi Rp 12.500 per Liter Mulai Jumat 1 April 2022 Pertalite Bagaimana?
UPDATE Harga BBM Pertamax Naik Jadi Rp 12.500 per Liter Mulai Jumat 1 April 2022 Pertalite Bagaimana? /Pertamina

CERDIK INDONESIA - Mulai besok, Jumat, 1 April 2022, harga Pertamax (RON 92) naik jadi 12.500 Rupiah per liter.

Sebelumnya, muncul isu yang beredar soal kenaikan Pertamax menjadi 16.000 Rupiah sempat buat heboh publik, meskipun 12.500 Rupiah itu lebih murah dari isu, tetapi kenaikan harga Pertamax buat masyarakat keberatan.

Kenaikan harga Pertamax jadi 12.500 Rupiah ini seolah jadi pukulan besar bagi rakyat yang tengah menderita akibat kenaikkan minyak goreng.

Baca Juga: Resmi! Pertamax Naik jadi Rp 12.500 sampai Rp 13.000, Berlaku 1 April 2022 Pukul 00.00

Pertamax mengalami kenaikan hingga 3.500 Rupiah per liter, sebelumnya harga Pertamax adalah 9000 rupiah per liter kini naik jadi 12.500 per liter.

Warganet keluhkan harga Pertamax yang naik jadi 12.500 rupiah.

"Beralih jadi sobat pertalite, naik aja terus naik," ucap salah satu warganet.

Banyak juga dari mereka yang mengomentari perbedaan harga dari Pertamax dan bahan bakar asal barat yakni 'Shell' yang hanya memiliki perbedaan 490 perak.

 "Auto hijrah ke pertalite saya atau nunggu tutorial dari ibu-ibu merah bgmn mengisi BBM motor tanpa pertamax tp tarikannya enak kaya pertamax," ucap salah satu warganet.

Baca Juga: Profil Biodata dan Akun IG Nita Gunawan, Artis Seksi yang Dituding Jadi Selingkuhan Raffi Ahmad

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x