Pelatih Persib Bandung Umumkan Kabar Gembira, Robert Alberts Optimis Bisa Gusur Bhayangkara FC

- 1 Februari 2022, 22:08 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Berikan Kabar Gembira Jelang Laga Lawan PSM Makassar
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Berikan Kabar Gembira Jelang Laga Lawan PSM Makassar /Instagram /@robertrenealberts

CerdikIndonesia - Persib Bandung akan dijadwalkan akan melakoni laga pekan ke-22 Liga 1 2021/2022 menghadi PSM Makassar.

Jelang laga Persib vs PSM Makassar pelatih Persib Bandung Robert Alberts membeberkan kondisi terkait skuadnya yang akan disiapkan untuk laga esok.

Para pemain muda akan diturunkan pada laga kali ini mengingat 9 pemain utama Persib Bandung terkena Covid-19.

Robert Alberts sepenuhnya percaya dengan kualitas yang dimiliki para pemain mudanya seperti yang ditunjukkan Kakang Rudianto pada pertandingan melawan Persikabo lalu.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Persib Bandung, Pemain Timnas Indonesia ini Akan Perkuat Persib Lawan PSM Makassar

Pada pertandingan tersebut, Kakang turun sejak menit pertama dan bahu-membahu mengawal pertahanan Pangeran Biru bersama Achmad Jufriyanto.

Selain Kakang, sejumlah pemain muda lainnya yakni Mario Jardel dan M. Syafril Lestaluhu juga dimainkan.

"Kami tahu potensi para pemain muda kami. Mereka sudah bekerja dengan baik dan menjawab kepercayaan yang kami berikan. Masih ada cukup banyak pemain muda yang akan berkembang di masa yang akan datang," kata Robert Aberts.

Meski begitu, Robert berharap para pemain muda Persib masih bisa menunjukkan semangat dan kerja keras di dalam pertandingan selanjutnya.

Halaman:

Editor: Safutra Rantona

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x