Sukses Imbangi Vietnam 0-0, Waketum PSSI Yakin Timnas Indonesia Lolos Hingga Babak Final Piala AFF 2020

- 16 Desember 2021, 01:42 WIB
Pertandingan Indonesia vs Vietnam berakhir imbang, Timnas Garuda koko di Puncak Klasemen Grup B Piala AFF 2020.
Pertandingan Indonesia vs Vietnam berakhir imbang, Timnas Garuda koko di Puncak Klasemen Grup B Piala AFF 2020. /Instagram/@timnasindonesiainfo

CerdikIndonesia - Hasil yang cukup memuaskan berhasil ditorehkan Skuad Garuda tadi malam yang bermain di Stadion Bishan, Singapura, pada Rabu, 15 Desember 2021.

Meskipun tak ada gol yang tercipta atau imbang 0-0, akan tetapi hasil ini cukup membuat lega.

Pasalnya, kegigihan serta semangat para punggawa untuk terus bertahan dari segala gempuran para pemain Vietnam akhirnya berhasil membuahkan satu poin penting.

Tambahan satu poin, baik Indonesia maupun Vietnam saat ini sama-sama mengoleksi 7 poin.

Akan tetapi, saat ini Indonesia memimpin klasemen sementara dikarenakan unggul produktivitas gol.

Diposisi ketiga, diamankan oleh Malaysia dengan 6 poin dari tiga laga yang telah dilakoninya.

Melihat komposisi klasemen sementara Grup B, untuk berhasil lolos menuju semifinal akan ditentukan pada laga keempat atau terakhir di Grup B.

Laga keempat tersebut akan mempertemukan antara Indonesia vs Malaysia, dan Vietnam vs Kamboja pada Minggu, 19 Desember 2021.

Untuk dapat mengamankan tiket semifinal, Indonesia harus memenangkan pertandingan saat melawan Malaysia, atau minimal meraih hasil imbang.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x