GPMNUS Gelar Webinar Peringati Hari Kebangkitan Nasional dan Dihadiri Sejumlah Tokoh Politik

- 23 Mei 2021, 18:38 WIB
GPMNUS Gelar Webinar Peringati Hari Kebangkitan Nasional dan Dihadiri Sejumlah Tokoh Politik
GPMNUS Gelar Webinar Peringati Hari Kebangkitan Nasional dan Dihadiri Sejumlah Tokoh Politik /

CerdikIndonesia - Memperingati Hari Kebangkitan Nasional, Kelompok Mahasiswa dan Pemuda yang tergabung didalam GPMNUS (Gabungan Pemuda dan Mahasiswa Nusantara) melaksanakan Webinar Nasional pada Kamis 20 Mei 2021 Pkl 15.00 - 17.00 wib dengan tema "Urgensi 4 Konsensus Nasional Dalam 113 Tahun Kebangkitan Nasional dan 23 Tahun Reformasi Untuk Memperteguh Ke-Indonesian".

Baca Juga: PT. Inalum Bantu Korban Banjir dan Tanah Longsor di Parapat

Webinar Ini diikuti sekitar 100 orang peserta dari berbagai daerah di Indonesia, dan turut hadir tokoh-tokoh Nasional seperti diantaranya Akbar Tandjung (Politisi Senior), Firman Jaya Daeli (Ketua Dewan Pembina Puspolkam Indonesia), Angelo Wake Kako (Anggota DPD RI), Connie Rahakundini Bakrie (Akademisi-Pengamat Militer), dan Sahat M.P. Sinurat ( Pendiri Rumah Milenial Indonesia ).

Mengawali sambutannya Ketua Umum GPMNUS Yerikho Alfredo Manurung yg juga Putra kelahiran pesisir Danau Toba - Parapat, berharap dengan adanya Webinar Nasional ini mampu meningkatkan silaturahmi dan membangkitkan semangat para pemuda Indonesia.

Baca Juga: Tak Kunjung Reda, Aktivis Lingkungan dan Pelaku Wisata Parapat Minta Pemerintah Serius Tangani Banjir

"kita sangat berharap bahwa momentum Hari Kebangkitan Nasional ini semakin membangkitkan semangat nasionalisme pemuda Indonesia, dan mampu memahami situasi kebangsaan kita yg majemuk dalam bhineka tunggal ika serta kita para pemuda tidak mudah terprovokasi," kata Yerikho Manurung.

Dalam webinar, Akbar Tandjung turut menegaskan bahwa Indonesia adalah Negara yang majemuk dan berharap Pemuda Indonesia dapat meneruskan apa yang telah diperjuangkan oleh para Senior mengimplementasikan dalam kehidupan berbangsa.

kebangkitanBaca Juga: Memperingati Hari Kebangkitan Nasional, Berikut Sejarah dan Dibentuknya Organisasi Budi Utomo

"Saya juga berharap para pemuda dan adik-adik mahasiswa dapat melanjutkan apa yang telah diperjuangkan para senior sebelumnya dalam mempertahankan Pancasila sebagai Ideologi, NKRI sebagai bentuk negara dan UUD 1945 sebagai Konstitusi dan Bhineka Tunggal Ika menunjukkan bahwa kita adalah negara yang majemuk," Ujar Akbar Tanjung.

Halaman:

Editor: Yuan Ifdal Khoir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x