Kilang Minyak PT Pertamina Dumai, Riau Meledak: Api Sudah Berhasil Dipadamkan

2 April 2023, 04:25 WIB
Kilang minyak PT Pertamina Dumai, Riau meledak /PMJ News

CerdikIndonesia - Kilang minyak PT Pertamina Dumai, Riau, meledak malam ini, yang berakibatkan rumah hingga masjid di sekitar kilang ikut rusak.

 

Insiden ledakan kilang minyak PT Pertamina di Dumai tersebut dibenarkan oleh Kapolres Dumai, AKBP Nurhadi Ismanto.

Ledakan itu terjadi pada Sabtu sekitar pukul 22.40 WIB yang memicu getaran kuat yang dirasakan masyarakat sekitar.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kawasan Yogyakarta Hari Minggu, 2 April 2023 Akan Berawan Tanpa Hujan

"Iya (dapur kilang Pertamina RU II Dumai meledak), ini lagi di TKP," ujar Nurhadi, Sabtu 1 April 2023.

Informasi lain, dari seorang warga sekita mengatakan ledakan tersebut di rasakan oleh warga hingga getarannya. Selain itu, ada plafon masjid runtuh karena geteran kuat.

"Rumah warga yang rusak, yang radius dekat kilang. Ada masjid juga (plafon runtuh akibat ledakan). Sekitar radius 3 KM," ujar nya.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa ke 11 Ramadhan 1444 H Kota Manado Minggu, 2 April 2023

Wali Kota Dumai Paisal datang ke lokasi Pertamina RU II Dumai itu, dan berdiri di tengah kerumunan warga yang ikut panik.

"Mohon semuanya bersabar karena saat ini sedang dilakukan penanganan. Jangan ada yang memprovokasi," ujar Paisal.

PT Pertamina memastikan kebakaran usai ledakan tersebut sudah berhasil dipadamkan pada Minggu, 2 April 2023 dini hari.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Bulan Ramadhan 1444 H untuk Kota Medan Hari Minggu, 2 April 2023

"Api sudah berhasil dipadamkan. Kami minta warga tenang. Pertamina bertanggung jawab terhadap dampak ledakan. Kami mohon kerja samanya," ujar Manajer Humas Pertamina RU II Dumai Agustiawan, dikutip dari Antara.

***

Editor: Yuan Ifdhal Khoir

Tags

Terkini

Terpopuler