Dalil Perayaan 17 Agustus? Gus Muwafiq Jawab Pertanyaan Hukum Perayaan 17 Agustus dengan Kedalaman Ilmunya!

15 Agustus 2022, 17:54 WIB
Gus Muwafiq menjawab pertanyaan apa dalil hukum Perayaan 17 Agustus setahun sekali /IG @gusmuwafiqchannel

CERDIK INDONESIA - Seperti diketahui, beberapa hari lagi Indonesia akan merayakan hari kemerdekaan Indonesia 17 Agustus.

Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus itu merupakan salah satu perayaan paling meriah se-Indonesia.

Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia tersebut bisanya diperingati dengan berbagai cara.

Lalu bagaimanakah hukum perayaan 17 Agustus setahun sekali itu?

Baca Juga: Viral Lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet, Gus Muwafiq Geram Joko Tingkir Dibuat Guyonan: Beberkan Silsilah

Gus Muwafiq pun menjawab pertanyaan apa dalil hukum Perayaan 17 Agustus setahun sekali itu.

Masih saja ada orang yang menanyakan dari sisi dalil hukumnya dalam perayaan tersebut.

Menanggapi hal itu, KH. Ahmad Muwafiq atau Gus Muwafiq menerangkan dalil  dengan kedalaman ilmu agamanya.

Gus Muwafiq menjelaskan dengan logika yang sederhana tentang perayaan Kemerdekaan.

"Maka kalau kita melakukan perayaan Kemerdekaan, itu bagian dari menjaga bangsa, apakah ini ada pahalanya? Ada," ujar Gus Muwafiq.

"Ada! Karena ada (ayat Al-Qur'an) wa hadzal baladil amin (وَهَذَاالْبَلَدِالْأَمِيْنِ)," ungkap Gus Muwafiq.

Baca Juga: 28 Kata-Kata atau Caption 17 Agustus, Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke -77: Memotivasi dan Penuh Makna!

Ayat tersebut berarti 'dan demi negeri (Mekkah) yang aman ini'.

Selain itu Gus Muwafiq juga menganalogikan setiap perayaan Kemerdekaan yang identik dengan perlombaan-perlombaan.

Bahkan ketika luka pun saat perlombaan tersebut ada sisi pahalanya.

"Peringatan 17an Agustus, anda ikut lomba panjat pinang, melorot kemaluannya luka, ada pahalanya. (Ikut lomba panjat pinang) sampai kemaluannya keluar, ada pahalanya. Jangan ngawur kamu," paparnya

Itulah sebabnya Gus Muwafiq selalu menyuruh anaknya untuk mengikuti perlombaan dan bahkan memperingati setiap hari besar nasional supaya bisa meneladaninya.

"Maka saya, kadang, sama anak-anak saya: Sudah! Ikutlah lomba balap karung! Terluka semua nggak papa. Itu demi bangsa Indonesia.

Anakku kecil-kecil kalau tanggal, apa, april itu, 21 April itu, saya suruh pakai konde! Tidak apa-apa biar kelihatan tua. Kenapa?

Baca Juga: Rekomendasi Kumpulan Film Kemerdekaan yang Harus Kamu Tonton: Menyambut HUT RI yang Ke 77

Karena meneladani Ibu Kartini, pejuang bangsa Indonesia." kata Gus Muwafiq.

Lebih dari itu perayaan Kemerdekaan yang selalu diperingati oleh Masyarakat Indonesia di setiap HUT RI merupakan sebagai bentuk kesyukuran.

Syukur atas anugerah yang telah diberikan Allah SWT. Bukankah sebagai hamba-Nya kita diwajibkan bersyukur?

Semoga dengan bentuk syukur yang kita tuangkan dalam merayakan hari Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi nilai ibadah.

Dan Allah SWT menambahkan anugerah-anugerah yang lainnya. ***

 

Editor: Yuan Ifdal Khoir

Sumber: PRMN

Tags

Terkini

Terpopuler