Ciro Alves Resmi Gabung Persib Bandung: 'Wilujeng Sumping Ciro Alves'

13 April 2022, 15:40 WIB
Ciro Alves resmi merapat ke Persib Bandung, Persikabo 1973 berikan pesan mendalam /Instagram.com/@cirooficial

CERDIK INDONESIA - Ciro Alves akhirnya resmi gabung Persib Bandung. Hal itu terlihat dalam unggahan di akun Instagram Persib Bandung, @persib.

Kedatangan Ciro Alves berarti mempertajam lini serang milik tim asuhan Robert Rene Alberts yang juga baru mendatangkan Ricky Kambuaya dari Persebaya Surabaya.

Ciro Alves menggila di Liga 1 2021-2022 yang mana mengemas 20 gol bersama Persikabo 1973.

Baca Juga: Link Pendaftaran BUMN Besar-Besaran, Berikut Jadwal, Syarat, Tata Cara, Alur Daftar dan Ketentuan Umumnya

"Wilujeng sumping Ciro Alves," tulis Persib, Rabu, 13 April 2022.

Ciro Alves dan Persikabo 1973 memang baru berpisah pada hari ini. Pemberitahuan itu tak lama sebelum dirinya diresmikan sebagai pemain baru Persib Bandung.

Kabar tersebut pun dibagikan di instagram resmi klub, @officialpersikabo, Rabu 13 April 2022. Dalam unggahannya, mereka berpisah secara baik-baik. Laskar Padjajaran pun mengucapkan banyak terima kasih kepadanya.

Baca Juga: 1000 Mahasiswa Demo Ke Istana Negara Senin 11 April 2022, Hingga Ade Armando Babak Belur

"Hatur nuhun Ciro. Kebersamaan secara profesional memang berakhir, tapi kebersamaan sebagai keluarga akan terus selamanya," tulis Persikabo, Rabu 13 April 2022.

Dengan begitu, Persib Bandung sudah mendatangkan tiga pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023. Sebelumnya ada Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto yang digaet dari Persebaya Surabaya.

Lewat kedatangan tiga pemain ini, apakah Persib Bandung sudah puas dalam mendatangkan pemain baru?

Baca Juga: 76 Video Porno Dea OnlyFans dan Foto Tanpa Busana, Segini Harganya!

Menarik untuk dinantikan seperti apa kiat transfer Maung Bandung jelang musim baru.

Terlebih, mereka berambisi besar menjadi kampiun setelah terpeleset pada musim lalu. Sempat lama berada di puncak klasemen, Persib Bandung akhirnya hanya finis runner-up di Liga 1 2021-2022.

***

Editor: Safutra Rantona

Tags

Terkini

Terpopuler